jpnn.com - SHANGHAI - Tomas Berdych memetik kemenangan penting pada babak ketiga Shanghai Open 2014. Petenis unggulan keenam itu berhasil menumbangkan Ivo Karlovic dua set langsung dengan skor 6-3, 6-4 di Qizhong Forest Sports City Arena, Kamis (9/10) sore WIB.
Hasil itu memang tak mengejutkan jika menilik kekuatan kedua petenis. Berdych memasuki lapangan dengan status unggulan keenam. Sementara, Karlovic bukanlah petenis unggulan.
BACA JUGA: Ronaldo Pensiun di Madrid saat Usia 40 Tahun
Kemenangan itu memiliki arti besar bagi Berdych dalam upayanya melaju ke ATP World Tour Finals 2014. Tambahan 90 angka membuat Berdych kini hanya tertinggal 45 poin dari Marin Cilic yang nangkring di posisi keenam ATP.
Ambisi Berdych menyalip Cilic bakal terwujud jika bisa menumbangkan Gilles Simon pada babak perempat final. Sebelumnya, Simon berhasil melangkah ke perempat final usai menekuk Malek Jaziri dengan skor 6-2, 6-3.
BACA JUGA: Bintang Muda Ini Ingin Tinggalkan Muenchen
Beban Berdych tak terlalu besar karena Cilic sudah tumbang di babak pertama. Sebagaimana diketahui, hanya petenis penghuni delapan besar yang bakal lolos ke ATP World Tour Finals di London, 9-16 November mendatang. (jos/jpnn)
BACA JUGA: Serie A Lebih Ketat Ketimbang La Liga
BACA ARTIKEL LAINNYA... CEO Dortmund Anggap Kritikan ke Immobile dan Ramos tak Adil
Redaktur : Tim Redaksi