Los Merengues Simpan Tenaga

Sabtu, 02 Maret 2013 – 13:01 WIB
MADRID - Hanya dalam rentang waktu lima hari, Real Madrid dan Barcelona harus bertemu dua kali. Setelah di leg kedua semifinal Copa del Rey di Nou Camp (26/2), dua klub raksasa Spanyol itu kembali bersua di Santiago Bernabeu malam nanti (2/3). Tepatnya di jornada ke-26 Primera Division.
 
Empat hari lalu, Real telah membuktikan keperkasaannya. Los Merengues -sebutan Real- mempermalukan Barca (sebutan Barcelona) 3-1 di depan publiknya sendiri. Kemenangan itu sekaligus mengantarkan Real menembus final dengan agregat 4-2.
 
Jika menilik capaian itu, skuad Jose Mourinho seharusnya diunggulkan dalam pertemuan malam nanti (siaran langsung Trans TV kickoff 22.00 WIB). Apalagi Real bertanding di kandang sendiri. Tapi, itu tidak terjadi di rumah bursa. Dengan kata lain, Barca masih lebih favorit ketimbang Real.

Ada alasan kenapa bursa masih pro Barca. Yakni, rencana entrenador Real Jose Mourinho mengistirahatkan beberapa pemain utamanya demi menghadapi Manchester United dalam leg kedua 16 besar Liga Champions di Old Trafford (5/3). Perjuangan Real bakal berat karena United mampu memaksakan hasil seri 1-1 dalam leg pertama di Bernabeu (13/2).

Bagi Real, setelah mengamankan tiket final Copa del Rey, Liga Champions adalah target berikutnya. Los Merengues bahkan mengeplot Liga Champions sebagai target utama karena ambisi meraih titel kesepuluh. Itu berbeda dengan Primera Division. Real tidak terlalu bersemangat seiring sudah tertinggal 16 poin (52-68) dari Barca.

Beberapa media Spanyol menulis bahwa Mourinho bakal merotasi mayoritas starter timnya yang menang di Nou Camp empat hari lalu. Angel di Maria sudah pasti tidak turun karena skors kartu merah lawan Deportivo La Coruna pekan lalu (23/2).

Sedangkan Xabi Alonso, Sami Khedira, Mesut Oezil, Gonzalo Higuain, Fabio Coentrao, sampai Cristiano Ronaldo juga rentan diistirahatkan. Dalam sesi latihan kemarin, mereka hanya melakukan peregangan otot di bawah arahan asisten pelatih Rui Faria.

Sedangkan para pemain yang di-drill langsung oleh Mourinho terdiri dari na nama-nama seperti Pepe, Michael Essien, Luka Modric, Kaka, Karim Benzema, Marcelo, dan Ricardo Carvalho. Ada indikasi The Special One " julukan Mourinho " bakal melakukan eksperimen seiring memangil dua pemain dari Real Madrid C (dua level di bawah tim utama), Diego Llorente dan Bruno.

"Kami memanggil dua pemain itu untuk melengkapi sesi latihan karena Raul Albiol dan Jose Callejon berada di gym," kelit Aitor Karanka, asisten pelatih Real lainnya, kepada Marca.

Dari kubu Barca, acting coach Jordi Roura tak bisa menurunkan Xavi Hernandez lantaran microrotura di paha belakangnya. Walhasil, Xavi gagal mencatat penampilan ke-38 el clasico atau melebihi catatan mantan dua bintang Real seangkatannya, Raul Gonzalez dan Fernando Hierro (37 laga).
 
Cesc Fabregas juga dikabarkan bermasalah dengan hamstring dan ditengarai harus dsuntik dengan penahan rasa sakit saat berlaga di el clasico empat hari lalu. Tapi, Lionel Messi yang mengalami demam setelah kekalahan di Nou Camp sudah dinyatakan fit.
 
Sebagai catatan, Messi berniat meneruskan rekor selalu mencetak gol dalam 15 laga beruntun di Primera Division. "Saya percaya kami akan tampil lebih baik dan memberikan reaksi positif setelah kekalahan di Copa del Rey," kata pemain terbaik dunia empat tahun terakhir itu seperti dikutip AS. (dns)

BACA ARTIKEL LAINNYA... El Clasico Sore demi Asia

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler