LSI: Erick Thohir Cawapres Favorit Warga Jateng dan DIY

Kamis, 13 Juli 2023 – 17:43 WIB
Ketua Umum PSSI Erick Thohir. Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Menteri BUMN Erick Thohir adalah calon wakil presiden (cawapres) pilihan utama masyarakat Jawa Tengah dan Yogyakarta berdasarkan hasil survei terbaru Lembaga Survei Indonesia (LSI).

Mereka menginginkan menteri andalan dan kepercayaan Presiden Joko Widodo (Jokowi) tersebut menjadi calon orang nomor dua di kontestasi demokrasi mendatang.

BACA JUGA: Punya Pendukung Fanatik, Erick Thohir Cawapres Rasa Capres

Dukungan dari masyarakat ini terekam jelas dalam survei terbaru yang dilakukan oleh Lembaga Survei Indonesia (LSI) periode 1 hingga 8 Juli.

Dalam hasil survei ini, secara keseluruhan Erick Thohir mendapatkan elektabilitas sebesar 21,2 persen dalam simulasi cawapres 7 nama.

BACA JUGA: PAN tak Salah Pilih Erick Thohir, Prestasinya Jelas

Kemudian, setelah dibedah berdasarkan pilihan cawapres menurut sosio-demografi, Ketum PSSI tersebut mendapatkan dukungan sebesar 28,5 persen di wilayah Jateng DIY.

Angka dukungan ini menjadi yang tertinggi jika dibandingkan dengan para pesaingnya.

BACA JUGA: Pilpres 2024 Makin Dekat, Elektabilitas Erick Thohir Masih Kokoh di Puncak

Seperti halnya di belakang Erick Thohir terdapat nama Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil yang mendapatkan dukungan sebesar 16,0 persen.

Kemudian disusul dengan Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka dengan dukungan sebesar 12,7 persen.

“Di Jateng DIY, Erick Thohir unggul,” terang Direktur Eksekutif, Djayadi Hanan dalam rilis surveinya.

Secara umum, Djayadi menjelaskan Erick Thohir tengah mengalami penguatan elektabilitas sebagai cawapres mendekati Pilpres 2024 mendatang.

Ia mengatakan terdapat dua faktor utama yang menguatkan Ketum PSSI tersebut sebagai sosok cawapres di masyarakat.

Faktor pertama adalah dukungan dari Presiden Jokowi. Di mana Erick Thohir merupakan menteri andalan dan kepercayaan orang nomor satu di Indonesia tersebut dan sering terlihat bersama dalam berbagai kegiatan.

Kemudian faktor kedua adalah posisi dan keberhasilan Erick Thohir sebagai Ketum PSSI.

Di mana beberapa bulan belakangan, Eks Presiden Inter Milan ini berhasil menghimpun simpati masyarakat, khususnya para pecinta sepak bola dengan berbagai terobosan, gebrakan dan keberhasilan.

Seperti halnya berhasil mempersembahkan medali emas SEA Games Kamboja 2023 kemari kemudian menjadikan Indonesia sebagai negara penyelenggara Piala Dunia U-17.

Kemudian mengeluarkan gebrakan berupa perbaikan wasit, Yayasan PSSI dan pemberantasan mafia bola Indonesia.

“Nah sekarang dalam survei LSI untuk pertama kalinya Erick Thohir menduduki posisi pertama untuk pilihan calon wakil presiden versi masyarakat,” ujar Djayadi.

“Pertama dukungan dari Presiden Jokowi. Kedua kinerja moncer Erick Thohir di PSSI membuat pendukung Jokowi yang juga pendukung kemajuan sepak bola Tanah Air melirik Erick Thohir,” tandasnya. (dil/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler