jpnn.com - Luis Milla membeberkan penyebab Persib Bandung gagal merebut kemenangan saat menjamu Madurda United di pekan pertama Liga 1 2023/24.
Skor 1-1 menutup laga Persib vs Madura United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Minggu (2/7/2023).
BACA JUGA: Gol Penalti David Da Silva Selamatkan Persib dari Kekalahan atas Madura
Madura United unggul terlebih dahulu ketika laga baru berjalan lima menit lewat gol Hugo Gomes.
Persib terhindar dari kekalahan seusai David da Silva merobek gawang Madura United lewat titik putih pada menit ke-75.
BACA JUGA: PSS Sleman vs Persib Bandung: Marian Mihail Bakal Turunkan Formasi Terbaik
Menurut Milla, yang membuat Persib sulit menang di laga ini ialah gol cepat Madura United.
"Ini karakteristik pertandingan awal pada setiap musim. Ini laga yang sulit bagi kedua tim."
BACA JUGA: Ezra Walian & Ferdiansyah Cetak Gol, Persib Taklukkan Dewa United dengan Skor Tipis
"Bagi kami, awalan pertandingan ini tidak bagus karena kebobolan dari satu peluang lawan pada menit-menit awal," ucap Milla.
Milla juga menyayangkan anak asuhnya tidak mampu mencetak lebih banyak gol di babak kedua.
Padahal, lanjut sang enterandor, Marc Klok dan kawan-kawan memiliki sederet peluang bagus.
"Tim sudah bekerja, berjuang, hingga akhirnya mencetak gol dan menyamakan kedudukan di babak kedua."
"Saya rasa kami punya beberapa momen untuk mencetak gol tambaha," jelasnya.
Meski begitu, Milla cukup puas dengan hasil imbang yang didapat Persib saat bersua Madura United.
"Bagi saya ini cukup bagus meski seharusnya bisa meraih kemenangan,” tutup pelatih asal Spanyol tersebut.(lib/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib