Luna Maya Maunya Simpel-simpel Saja

Rabu, 12 Oktober 2016 – 05:52 WIB
EKSPANSI BISNIS: Luna Maya ketika memperkenalkan beauty bar miliknya di kawasan SCBD, Jakarta, Senin lalu (10/10). Foto: FEDRIK TARIGAN/ JAWA POS

jpnn.com - JAKARTA – Luna Maya semakin memantapkan diri sebagai entrepreneur. 

Setelah sukses dengan lini clothing Luna Habit serta jajanan Martabucks, perempuan asal Bali itu melebarkan sayap ke bisnis kecantikan. 

BACA JUGA: Untuk Urusan Rambut, Sandra Dewi gak Betah Lama-lama

Bersama enam rekan, dia mendirikan salon bernama Sugar Beauty Bar di kawasan SCBD, Jakarta Selatan. 

Sugar Beauty Bar disiapkan selama tiga bulan sebelum di-launching pada Senin (10/10).

BACA JUGA: Prilly Latuconsina Bergabung Dengan PARFI

Ide mendirikan salon tercetus dari kebiasaan Luna dan teman-temannya setelah berolahraga. Yakni, pergi ke salon. 

“Aku kan lagi suka olahraga. Sehari-hari olahraga di sini. Aku pikir, habis olahraga ngapain ya. Akhirnya, bikin salon dan kebetulan dapat tempatnya,’’ cerita Luna. 

BACA JUGA: Si Tembem, Panggilan Sayang Teuku Rassya untuk Prilly

Luna tidak setuju kalau bisnis barunya itu disebut sebagai salon. Dia lebih suka menyebutnya sebagai beauty bar. 

Sebab, konsepnya memang bar untuk memberikan kenyamanan kepada pelanggan. Beragam treatment ditawarkan Luna. 

Antara lain, spa, manicure, pedicure, hair coloring, dan cutting. ’’Yang simpel-simpel saja,’’ ucapnya. 

Luna masih mempunyai setumpuk ide bisnis dalam benaknya yang menunggu direalisasikan. 

Namun, bisnis terdekatnya nanti tidak jauh dari dunia kecantikan. 

’’Nanti ada lagi pada 19 (Oktober). Bulu mata. Pokoknya, semua yang berhubungan dengan kecantikan dan bisnis, saya senang saja,’’ tuturnya. (and/c20/na)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Prilly Santai Jalani LDR dengan Rassya


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler