Maaf, Jalur Lambat Sekitar Sudirman Ditutup Sementara

Senin, 23 Januari 2017 – 09:56 WIB
Aparat kepolisian Polda Metro Jaya bersiap menjaga keamanan saat pemeriksaan Imam Besar FPI Habib Rizieq Shihab terkait pernyataannya yang menyebutkan uang keluaran Bank Indonesia berlogo Palu Arit. Habib Rizieq diperiksa di Mapolda Metro Jaya, Semanggi, Jakarta Selatan, Senin (23/1). FOTO: Fathan Sinaga/JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com - Jalur lambat yang berada di sekitar Polda Metro Jaya dan Jalan Sudirman ditutup sementara, sekitar pukul 08.30 WIB, Senin (23/1).

Dari pantauan, anggota Sabraha menutup jalur menggunakan traffic cone. Bahkan, setiap jalan masuk ke jalur lambat, disiagakan anggota Sabraha dan polantas.

BACA JUGA: Kawal Terus Guru Kita, Ulama Kita, Takbir!

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono membenarkan hal tersebut. Hal tersebut karena imbas unjuk rasa pendukung Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab.

"Ya untuk depan ini (yang digunakan) satu ruas jalan," kata Argo di Mapolda Metro Jaya.

BACA JUGA: Lihat Nih! Polri-TNI Bersiap Sambut Habib Rizieq

Argo menjelaskan, penyebab macet karena massa menggelar long march dari Masjid Al-azhar, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan menuju Mapolda Metro Jaya.

Argo juga menjelaskan, ketika massa sudah berkumpul, nanti pendukung Habib Rizieq itu akan dikumpuli di depan Pintu Utama Polda Metro Jaya.

BACA JUGA: Polisi Prediksi 5 Ribu Pendukung Habib Rizieq

"Nanti dikumpulkan ya di depan di Sudirman," tandasnya.(Mg4/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kawal Habib Rizieq, Massa Berkumpul di Masjid Al Azhar


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler