Madrid Jinakkan PSG di Laga Ekshibisi

Jumat, 03 Januari 2014 – 01:31 WIB

jpnn.com - DOHA - Raksasa sepakbola Spanyol, Real Madrid membuktikan dirinya  masih terlalu tangguh bagi klub kaya asal Perancis, Paris Saint Germain (PSG). Dalam laga persahabatan yang dilangsungkan di Doha, Qatar, Kamis (2/1) malam Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan  menang tipis 1-0.

Pertandingan itu merupakan laga ekshibisi untuk menjaga kebugaran pemain saat kompetisi resmi di negara-negara Eropa memasuki libur musim dingin. Dalam laga itu, PSG sebenarnya unggul dalam penguasaan bola. Zlatan Ibrahimovic Cs bahkan mampu memberikan serangan apik ke jantung pertahanan Madrid.

BACA JUGA: Wenger Ingin Ozil Comeback Lawan Aston Villa

Namun, kurang sempurnanya penyelesaian akhir membuat mereka tak kunjung mencetak gol. Justru Madrid yang bermain efektif di babak pertama berhasil memecah kebuntuan dengan mencetak sebiji gol. Satu-satunya gol yang lahir dalam laga tersebut dicetak oleh penyerang muda Jese Rodriguez pada menit ke-18.

Gol ini bermula dari umpan terobosan Asier Illarramendi, Jese berhasil melepas tendangan ke sudut gawang kiper Salvatore Sirigu. Skor  0-1 sehingga Madrid memimpin.

BACA JUGA: Lampard-Ivanovic Absen Hingga Akhir Januari

Pada babak kedua, Madrid dan PSG sama-sama mengganti sejumlah pemain inti. Rotasi ini sekaligus untuk member kesempatan para pemain belia untuk merasakan lawan yang sepadan. Namun, hingga laga babak kedua berakhir tidak ada gol tambahan yang tercipta.(zul/jpnn)

BACA JUGA: Marco Reus Tak Mau Pindah ke MU

BACA ARTIKEL LAINNYA... Nasib Deltras Tidak Jelas, Ribuan Deltamania Ancam Demo


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler