Magis Kevin Cordon Berlanjut, Jagoan Polandia Keok dalam 37 Menit

Selasa, 14 Desember 2021 – 19:25 WIB
Pebulu tangkis Guatemala, Kevin Cordon. Foto: BWF

jpnn.com, HUELVA - Laju pebulu tangkis Guatemala, Kevin Cordon makin tak terbendung di ajang BWF World Championships 2021.

Pada babak 32 besar, Cordon menang dua gim langsung atas Michail Rogalski (Polandia) dengan skor 21-14, 21-19 dalam tempo 37 menit.

BACA JUGA: Chirag Shetty Pulih, Ganda India Tampil Menjanjikan di BWF World Championships 2021

Hasil itu membuat belum ada satu pun pebulu tangkis yang sanggup mengalahkan Cordon di BWF World Championships 2021.

Semifinalis Olimpiade Tokyo 2020 itu mengawali kiprah di Kejuaraan Dunia 2021 dengan menggulung wakil Belanda, Joran Kweekel lewat pertarungan rubber game, 21-18, 10-21, 21-16 dalam waktu 56 menit.

BACA JUGA: Jadwal BWF World Championships 2021 Hari Ini: Penghancur The Minions Bakal Unjuk Gigi

Kini, Kevin Cordon harus bersiap menantang semifinalis BWF World Tour Finals 2021 asal India, Lakshya Sen di babak 16 besar.

Pemuda 20 tahun itu di laga sebelumnya mengalahkan unggulan ke-15 asal Jepang, Kenta Nishimoto dengan skor 22-20, 15-21, 21-18.

BACA JUGA: BWF World Championships 2021: Hadapi Ganda Uggulan, Dejan/Serena Diminta Tetap Tenang

Cordon patut mewaspadai Lakshya Sen. Pasalnya, tunggal India itu memiliki ambisi besar untuk melangkah jauh di BWF World Championships.

"Saya sangat tidak sabar menunggu pertandingan melawan Kevin (Cordon). Dia adalah pemain yang hebat dan saya berusaha mengeluarkan permainan terbaik saya," ungkap Sen.(bwf/mcr16/jpnn)


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler