Mahasiswa Kurang Berminat ke Politik, Anies: Jangan Apatis

Kamis, 21 Desember 2023 – 21:30 WIB
Capres Anies Baswedan berkampanye di Serang, Banten, Kamis (21/12/2023). Foto: dok Timnas AMIN

jpnn.com, SERANG - Calon Presiden (Capres) RI Anies Baswedan berkomentar terkait minimnya minat mahasiswa dalam mendalami isu politik sehingga dapat berujung pada pemilihan calon pemimpin yang tak tepat.

Hal itu disampaikan Anies dalam acara bertajuk Uji Gagasan Capres, di Universitas Bina Bangsa, Serang, Banten, Kamis (21/12).

BACA JUGA: Anies Baswedan Ungkap Rahasia Kemampuannya Mengontrol Emosi

Anies mencermati bahwa mahasiswa itu adalah satu segmen besar dengan minat berbeda.

"Namun, saya selalu melihat ada kelompok yang peduli dengan politik dan kelompok ini yang terlibat dalam urusan-urusan kemasyarakatan," kata Anies.

BACA JUGA: Ganjar Pastikan KTP Sakti Bakal Satupadukan Seluruh Program Bansos Jokowi

Menurut Anies, jika ada kelompok yang kritis pada kebijakan pemerintah yang dirasa tidak sesuai dengan prinsip keadilan, maka kelompok itulah yang sebenarnya peduli dengan politik.

"Akan tetapi, walaupun minatnya bukan pada persoalan politik, tetapi mengetahui kebijakan, politik, dan sejarah itu tetap perlu," ucapnya.

BACA JUGA: Dapat Dukungan dari Putri Maruf Amin, Ganjar: Kami Sangat Senang, Ini Bagian dari Energi

Dengan demikian, Anies menilai tiap pribadi bisa mengambil sikap dan bertindak dengan pengetahuan yang dimiliki.

"Supaya sebagai pribadi bisa mengambil sikap kemudian bertindak dengan paham sejarah dan konsekuensi politik. Tidak apatis pokoknya," tutupnya.(*/jpnn.com)


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler