Mahfud: Kata Maaf dari Ahok Itu Terlambat!

Kamis, 02 Februari 2017 – 17:02 WIB
Mahfud MD. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com -Permintaan maaf petahana Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok kepada warga NU dinilai datang terlambat. Pasalnya, pascapersidangan 31 Januari, Ahok bersikeras tidak mau meminta maaf atas sikapnya yang terkesan mengintimidasi Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) KH Ma'ruf Amin‎.

Namun, tiba-tiba Rabu (1/2) sore, beredar video youtube permintaan maaf Ahok. "Ahok memang sudah meminta maaf, tapi menurut saya, permintaan maaf itu terlambat," kata Prof Mahfud MD, pakar hukum tata negara, Kamis (2/2).

BACA JUGA: Ini Kata Istana soal Pertemuan Luhut-Kiai Maruf

Menurut Mahfud, Ahok meminta maaf karena melihat gejolak umat NU di pusat dan daerah. Mestinya, permintaan maaf itu keluar usai melakukan tindakan yang tidak etis kepada Kiai Ma'ruf. "Ahok bilang tidak berniat melaporkan‎ Kiai Ma'ruf tapi di dalam persidangan jelas-jelas dia dan kuasa hukumnya mengancam akan memproses hukum karena punya alat bukti rekaman," ujarnya, Kamis (2/2).

Sementara Prof Karim Suryadi, pengamat komunikasi politik, berpendapat, permintaan maaf Ahok sudah bagus. Namun, permintaan maaf itu tidak bisa mengendalikan situasi sebelumnya yang sudah terlanjur bergejolak.

BACA JUGA: Aa Gym Sedih Lihat Aparat Pontang-panting

"Islam sangat menghargai ulamanya dan Kiai Ma'ruf adalah ulama yang disegani. Ketika ulamanya dibentak, apalagi diperlakukan layaknya terdakwa, wajar bila umat marah," tegasnya. (esy/jpnn)‎

BACA JUGA: Mahfud MD: Polri Tak Perlu Tunggu SBY Melapor

BACA ARTIKEL LAINNYA... Elektabilitas Ahok Sempat Naik, tapi Kali Ini...


Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Ahok   Ma'ruf Amin  

Terpopuler