Main Dalam Spin-off Dealova, Harris Vriza Tonton Film Versi Lama Belasan Kali

Selasa, 13 Februari 2024 – 17:23 WIB
jumpa pers bersama pemain dan pengisi soundtrack film Dealova di kawasan Senayan, Jakarta Selatan. Foto: Romaida/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - Aktor Harris Vriza didapuk menjadi salah satu pemain dalam film spin-off Dealova sebagai mantan atlet basket bernama Tama.

Pria 30 tahun tersebut mengaku antusias sekaligus bangga, karena dipercaya untuk memainkan film yang memiliki legasi kuat.

BACA JUGA: Bawakan Ulang Soundtrack Dealova, Fadhilah Intan Beberkan Fakta Ini

Sebagaimana diketahui, film Dealova pernah hit, sehingga dapat dikategorikan sebagai karya layar lebar terbaik pada masanya.

"Aku sangat excited sama film ini akhirnya tayang. Ini film udah produksi dari 2020 waktu itu aku masih muda, masih 26 tahun, sekarang 4 tahun kemudian akhirnya tayang," kata Harris saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

BACA JUGA: Mengenal Dealova Rachman, Sosok Hantu Cilik di Film Para Betina Pengikut Iblis

Harris menyebut dirinya masih duduk di bangku SD saat film Dealova pada 2005 silam tayang di bioskop.

Kendati demikian, Harris sudah menonton film yang diperankan oleh Jessica Iskandar tersebut berkali-kali.

BACA JUGA: Ingat Saat Miskin, Opick Rilis Ulang Dealova

Dia mengaku menyukai alur cerita yang disuguhkan dalam film Dealova yang lama.

Oleh karena itu, tak heran dia menyetujui untuk bergabung dalam produksi Dealova yang baru.

"Aku nonton sampai sekarang, sudah berapa belas kali, karena aku emang suka filmnya. Aku suka ceritanya," ujarnya.

Bermain dalam film yang memiliki legasi, Harris mengatakan dirinya sedikit memiliki kekhawatiran.

Harris tak menampik bahwa dirinya terbebani, karena takut tak sesuai dengan ekspektasi masyarakat.

"Pasti terbebani, ya, tetapi untungnya Bang Rey (sutradara) selalu bilang sama kami, jangan terlalu terbebani sama cerita masa lalu yang dari Dealova lama, karena ini ceritanya berbeda," ujarnya panjang lebar.

Meski berjudul sama, Harris menjelaskan alur cerita Dealova yang akan tayang pada 22 Februari 2024 sangat berbeda.

Oleh karena itu, dia berusaha memaksimalkan akting untuk memerankan karakter yang dipercaya kepadanya.

"Jadi, kami sesuai dengan karakter masing-masing yang ada di skenario saja," imbuh Harris. (mcr31/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Berita Duka: Aktor Ganteng Ini Tewas dalam Kecelakaan Pesawat


Redaktur : M. Rasyid Ridha
Reporter : Romaida Uswatun Hasanah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler