Malam Ini, Chelsea Vs Manchester United, Berapa Gol, Hazard?

Sabtu, 20 Oktober 2018 – 11:25 WIB
Eden Hazard. Foto: premierleague

jpnn.com, LONDON - Eden Hazard menjadi sorotan utama jelang big match pekan ke-9 Premier League antara Chelsea vs Manchester United, Sabtu (20/10) mulai pukul 18.30 WIB.

Ini lantaran duel nanti akan digelar di di Stamford Bridge, 'taman bermain' yang menyenangkan buat si pemain asal Belgia itu.

BACA JUGA: Kante jadi Inspirasi Eden Hazard Kalahkan Liverpool

Sepanjang kariernya bersama Chelsea sejak 2012 lalu sebanyak 57,8 persen golnya tercipta di stadion berkapasitas 41.631 penonton tersebut. Dari 97 golnya bagi Chelsea sejauh ini, 56 gol tercipta di Stamford Bridge.

Dalam rangka membuat Hazard kian betah ada 'taman' Stamford Bridge ini seperti diberitakan Football London kemarin (19/10) fans Chelsea bakal menghadirkan persembahan khusus.

BACA JUGA: Lihat! Gol Edan Eden Hazard Bikin Liverpool Gigit Jari

Di Matthew Harding Stand atau tribun utara akan dibentangkan gambar raksasa Hazard bertulis 'Kami ingin kamu bertahan'. Sedangkan di Shed End atau tribun selatan akan digantung tulisan 'Taman Eden' dalam bahasa Belgia.

Nah, dukungan total para fans ini diharapkan performa pemain 27 tahun itu kian tokcer. "Tentu Eden (Hazard) adalah pemain fantastik kami dan dia sangat penting bagi kami. Saya berpikir dia bisa memenangi semua gelar, termasuk Ballon d'Or dan tak perlu bermain hingga Spanyol,” kata pelatih Maurizio Sarri seperti diberitakan Football London kemarin.

BACA JUGA: Akhirnya, Eden Hazard Termakan Rayuan Maut Sarri

"Chelsea bisa menang Liga Champions bersama dia (Hazard, red.) dan bersama Belgia maka dia juga bisa menjuarai Euro,” tambah pria berusia 59 tahun itu.

Saat ini Sarri dan Chelsea sedang membujuk mati-matian Hazard. Raksasa Spanyol Real Madrid terus menggoda. Real yang kehilangan bintang berupaya segala cara buat membuat eks pemain Lille itu berpaling dari Chelsea.

Level Real mendapatkan Hazard sudah dalam tahap obsesi. Segala jalan dan kemungkinan dilakukan agar bisa merekrut kakak pemain Moenchengladbach Thorgan Hazard itu.

Ditambah lagi performa Hazard sangat cemerlang musim ini makin ngiler-lah Real. Di Premier League, Hazard adalah pemegang status Golden Boot alias top skor sementara dengan tujuh gol. Total sudah delapan gol dikontribusikan Hazard dalam sepuluh laga bersama Chelsea.

Seperti ditulis Daily Mail kemarin anugerah Premier League Player of the Month September akan menebalkan asa Hazard bermain lebih konsisten. Sebab dibandingkan dua pesaingnya di posisi tiga besar, Chelsea menghadapi lawan terberat. Liverpool akan bertemu Huddersfield, tim yang belum meraih kemenangan satu kali pun. Sedangkan City bertemu Burnley, tim yang ada di posisi 12 klasemen.

Sarri pun berharap Hazard akan kembali meledak ketika bertemu United malam ini. Dalam 16 pertemuan lawan United, Hazard membawa Chelsea menang delapan kali, seri lima kali, dan tiga kali kalah.

Dan sejak era United bersama Mourinho musim 2016-2017, Hazard mencetak dua gol dan satu assist. Dan sejak 2016-2017, jika pertemuan di lansungkan di Stamford Bridge, Hazard selalu mengungguli United.

“Situasinya bersama Chelsea sangat jelas bagi saya musim ini, saya tak bisa meninggalkan klub dan saya menerimanya. Bertahan atau pergi saya tetap menjalani karir saya dengan gembira dan tak menyesali apa yang sudah saya putuskan,” ucap Hazard kepada Telefoot.

Nah, situasinya berbanding terbalik dengan yang dialami top skor United musim ini Romelu Lukaku. Rekan Hazard di timnas Belgia ini tidak sedang bahagia karena internal United yang ruwet dan ditambah produktivitasnya macet.

Lukaku sejauh ini baru mencetak empat gol buat United dalam pertandingannya. Lukaku bahkan mengisyaratkan ingin bermain buat raksasa Juventus. “Juventus memiliki proyek pembenahan tim setiap tahunnya. Dan kenapa tidak bermain untuk mereka satu saat? Juventus adalah dua sampai tiga tim terbaik Eropa,” ucap Lukaku seperti ditulis Daily Mail.

Mantan bek United era 1990-an Gary Pallister kepada 888Sport kemarin berkata sikap Lukaku sungguh memalukan. Di saat timnya berjuang merangsek ke posisi lebih bagus, pemain 25 tahun itu malah ingin pindah klub. (dra)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Real Madrid Mulai Lupakan Eden Hazard, Fokus ke Isco


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler