jpnn.com, JAKARTA - Ajang pencarian bakat, Kontes Swara Bintang 2023 akhirnya mencapai babak Top 4.
Adapun kontestan yang berhasil melaju ke babak panggung bintang yakni Farisky (Surabaya), Dio (Malang), Fifian (Banten), Ongky (Malang).
BACA JUGA: Kontes Swara Bintang Makin Sengit, Ardian Tersingkir
Panggung semifinal Kontes Swara Bintang akan digelar pada Rabu, 16 Agustus 2023.
Babak kali ini menghadirkan kolaborasi dengan balutan nada merdu dari kontestan dan bintang dangdut ternama.
BACA JUGA: Tiket Konser Bring Me The Horizon di Jakarta Habis Terjual
Keempat kontestan akan menyuguhkan penampilan terbaiknya dengan bintang populer seperti Danang dan Kevin Leon.
Tidak hanya itu, akan ada aksi unik dan menarik penuh kejutan yang akan ditampilkan di panggung megah Kontes Swara Bintang MNCTV.
BACA JUGA: Dilaporkan oleh Radja, Anji: Lagi Fokus Rekaman
Kolaborasi sesama Top 4, duet bersama para juri, dan aksi dari Limbad juga bakal menghebohkan Studio 14, MNC Studios.
Siapakah yang akan terus bertahan dan menjadi kandidat juara Kontes Swara Bintang 2023?.
Kontes Swara Bintang 2023 tayang live setiap Rabu, pukul 21.00 WIB di MNCTV dan aplikasi RCTI+.
(ded/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi