Malaysia Open 2024 Berakhir Dramatis, Heboh

Minggu, 14 Januari 2024 – 18:09 WIB
Liang Wei Keng (kiri) dan Wang Chang menjadi juara Malaysia Open 2024. Foto: badminton photo - bwf

jpnn.com - KUALA LUMPUR - Rangkaian final Malaysia Open 2024 Super 1000 berakhir dengan dramatis.

Duel ganda putra yang menjadi laga pemungkas, antara Liang Wei Keng/Wang Chang (China) versus Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India), membuat penonton di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Minggu (14/1) sore WIB heboh.

BACA JUGA: An Se Young & Yuta/Arisa Ukir Rekor di Malaysia Open 2024

Ribuan fan mendapat hiburan sajian permainan sengit.

Liang/Wang yang merupakan runner up tahun lalu, kini peringkat satu dunia, kalah dengan mudah 9-21 dari si ranking dua dunia Rankireddy/Shetty.

BACA JUGA: Jadwal Final Malaysia Open 2024: Penebusan Dosa Tahun Lalu

Namun, di gim kedua, Liang/Wang mengubah pola permainan mereka. Lebih agresif dan cepat, tetapi tetap banyak senyum dan tawa meredakan ketegangan mereka di final.

Pertarungan wakil China vs India di lapangan sering diwarnai adu drive dan saling jual beli smes.

BACA JUGA: Final Malaysia Open 2024: China Mendominasi, Pastikan Bawa Pulang Satu Gelar

Aksi empat pria pemegang raket bikin riuh bangku penonton.

Liang/Wang mengambil dua gim 21-18, 21-17 dan menghentikan perlawanan Rankireddy/Shetty dalam waktu 58 menit.

Kemenangan yang membuat rekor pertemuan kedua ganda putra papan atas dunia itu menjadi 4-1, Liang/Wang unggul.

Liang/Wang kembali membawa China menjadi penguasa di nomor ganda putra Malaysia Open setelah dua musim sebelumnya diambil Indonesia (Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardinato) dan Jepang (Takuro Hoki/Yugo Kobayashi).

Sebelum Liang/Wang, ganda Negeri Panda yang menjadi jawara di Negeri Jiran ialah Menara Kembar Liu Jun Hui/Li Yu Chen. (bwf/jpnn)

Hasil Final Malaysia Open 2024 Super 1000
bwf


Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler