Maling Kembalikan Ratusan Buku Nikah

Ditinggalkan di Halaman Masjid

Sabtu, 06 April 2013 – 01:40 WIB
SEKUPANG  - Seratus pasang buku nikah kosong teregistrasi yang sebelumnya hilang diambil orang dalam mobil Kepala KUA Lubukbaja, Syafri, ditemukan di halaman Masjid Baiturrahman, Sekupang.

Ratusan pasang buku nikah itu ditemukan oleh salah satu penjaga masjid Baiturrahman saat menyapu halaman. Kondisi buku nikah masih terbungkus rapi dalam plastik seperti semula sebelum hilang.

"Saya tak tahu nama penjaga masjid yang menemukan buku nikah itu. Saya dapat kabar dari orang KUA Sekupang kalau ada orang masjid menemukan dan menyerahkan seratus buku nikah kosong milik KUA Lubukbaja," ujar Syafri kepada Batam Pos melalui sambungan telepon.

Namun, dompet, uang, jam tangan serta ponsel yang ikut hilang bersama buku nikah, tak ikut dikembalikan oleh pencuri. "Tak masalah harta bisa dicari. Yang penting buku itu sudah kembali. Bukan apa, takutnya buku itu disalah gunakan yang bisa berakibat fatal," terang Syafri.

Padahal, paginya setelah ratusan buku nikah itu dicuri, Syafri langsung berkoordinasi dengan Kepala Kemenag, Zulkifli AK.

Setelah tahu ratusan buku nikah kosong hilang dicuri, Zulkifli AK langsung melapor ke Intelkam Polresta Barelang serta ke Kanwil. Pihak Kanwil pun langsung memblokir nomor seri seratus buku nikah yang hilang dan dinyatakan tak berlaku.

"Saya ikut lega dan senang mendengar kabar buku nikah itu ditemukan. Selanjutnya saya akan mengontak Kanwil agar nomor registrasi seratus buku nikah itu kembali dibuka blokirnya dan dinyatakan berlaku lagi," terang Zulkifli AK.

Diberitakan sebelumnya, mobil Toyota Avanza warna hitam BP 1153 YD yang dikendarai kepala KUA Lubukbaja, Syafri AS, dibobol maling di parkiran GOR Sekupang saat ditinggal main Bulutangkis, Selasa (2/4) pukul 17.30 WIB.

Maling membobol mobil Syafri dengan cara memecah kaca jendela pintu depan samping kanan menggunakan batu.

Sebanyak 100 lembar buku nikah kosong bernomor seri mulai 5546901 hingga 5547000 yang terletak di bawah jok depan sebelah kiri, baju dan celana dinas serta dompet berisi uang tunai Rp1.200.000, Sim A dan C KTP, Jam tangan merek Techo serta satu ponsel lenyap digondol pelaku.

Yang disesalkan Syafri bukan uang ataupun dompet serta ponselnya. 100 lembar buku nikah kosong berseri nomor yang ikut digondol itulah yang ditakutkan Syafri akan disalahgunakan oleh maling. (gas)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Tampar Siswa, Kepsek Dipolisikan

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler