Mampukah Anies-Sandi Saingi Standar Kerja Ahok-Djarot?

Selasa, 17 Oktober 2017 – 06:04 WIB
Anies Baswedan (kiri) dan Sandiaga Uno. Foto: M. Fathra/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Sekjen Partai Golkar Ace Hasan mengatakan, standar kerja yang dimiliki dan dilakukan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan-Sandiaga Uno harus melebihi Basuki Tjahaja Purnama maupun Djarot Saiful Hidayat.

Dia mengatakan, harus diakui bahwa selama ini standar kerja Ahok maupun Djarot sangat tinggi.

BACA JUGA: Kutip Pidato Bung Karno, Anies Janjikan Jakarta untuk Semua

“Saya berharap Bung Anies-Sandi bisa kerja lebih tinggi lagi standarnya dibanding Pak Ahok dan Djarot,” katanya di gedung DPR, Jakarta, Senin (16/10).

Dia mengingatkan, Anies-Sandi harus menepati janji. Janji yang diucapkan seorang pemimpin saat berkampanye pasti akan ditagih rakyat.

BACA JUGA: Sampaikan Pidato Perdana, Anies Bertekad Bahagiakan Warga

Ace berharap pula bahwa program-program yang baik dari Ahok dan Djarot diteruskan Anies-Sandi.

Menurut dia, harus diakui semua pihak bahwa Ahok dan Djarot sudah meletakkan dasar-dasar penataan kota yang relatif lebih baik.

BACA JUGA: Sandiaga Uno Bagi Baju Pelantikannya ke Warga

Contohnya, soal normalisasi sungai, penataan transportasi publik yang lebih nyaman, peningkatan sumber daya manusia.

“Saya berharap misalnya program KJP (Kartu Jakarta Pintar), KJS (Kartu Jakarta Sehat) plus yang telah diletakkan Pak Ahok-Djarot bisa dilanjutkan oleh kepemimpinan Pak Anies-Sandi,” ungkapnya.

Anggota Komisi II DPR itu mengingatkan yang lebih penting lagi adalah soal penataan kota. Apalagi, Anies-Sandi sudah pernah berbicara bahwa aspek humanis dalam penataan kota sangat penting.

“Justru itu yang sebetulnya harus tetap ditagih. Kan kerap kali menata kota itu tidak bisa menghindari untuk dilakukan misalnya relokasi,” katanya.

Nah, sekarang Anies-Sandi harus buktikan bagaimana cara merelokasi tanpa harus menyakiti.

“Kami berharap Pak Anies dan Sandi bisa membuktikan itu sesuai janji-janji kampanye,” tegasnya.

Ace juga mengingatkan, Anies-Sandi juga harus konsisten soal penolakan reklamasi Teluk Jakarta. “Kan mereka menolak, sekarang buktikan apakah bisa tidak reklamasi itu ditolak,” katanya. (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ini Warning dari Fadli Zon ke Anies-Sandi soal Reklamasi


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler