Man City v Everton: Harapan di Pundak Aguero

Sabtu, 06 Desember 2014 – 11:18 WIB
Man City v Everton: Harapan di Pundak Aguero

MANCHESTER - Sejak membekap Bayern Muenchen secara dramatis dengan skor 3-2 pada matchday kelima Grup E Liga Champions (25/11), Manchester City terus menampilkan tren sangat positif. Di dua laga Premier League terakhir, The Citizens terus menang dengan skor telak.
    
Artinya, City berada dalam mental yang sangat prima ketika menjamu Everton di Etihad Stadium pada pekan ke-15 Premier League dini hari nanti.  
    
Sebelum menghadapi Everton, City secara mengesankan menang telak melawan dua tim yang terkenal alot untuk ditundukkan. Masing-masing 3-0 melawan Southampton dan 4-1 menghadapi Sunderland. Hebatnya, semua kemenangan itu terjadi di kandang lawan.
    
Manajer City Manuel Pellegrini bahkan menganggap kedua kemenangan tersebut membuka kembali peluang timnya untuk mendapatkan gelar Premier League. Apalagi tiga poin di Stadium of Light, kandang Sunderland adalah yang pertama bagi City sejak 2008.
    
"Saya bahagia, sebab saya selalu mengatakan bahwa penting untuk menjadi tim yang atraktif dan offensive. Jadi fans kami bisa menikmati pertandingan," ucap Pellegrini sebagaimana dilansir situs resmi klub.
    
"Dalam tiga pertandingan, kami bisa mencetak 10 gol. Kami mencoba untuk membuat sebanyak mungkin gol setiap laga. Namun penting juga untuk bertahan dengan baik," imbuh pelatih asal Cile itu.
    
Penampilan City berbanding lurus dengan performa gemilang Sergio "Kun" Aguero. Bomber asal Argentina tersebut berhasil mencetak gol ke-14nya dalam 14 pertandingan di Premier League.  Secara total, produk akademi Independiente itu membukukan 19 gol dalam 20 pertandingan di semua ajang.
    
Aguero bahkan lebih subur dibandingkan tim-tim Premier League. Misalnya saja dengan Aston Villa yang hanya mencetak delapan gol dalam 14 laga. Atau juga dengan Burnley dan Sunderland yang masing-masing baru mengoleksi 10 dan 13 gol.
    
Striker bertinggi 172 cm tersebut juga menjadi pencetak gol paling efisien dalam sejarah Premier League. Aguero mencetak satu gol per 108 menit. Mengalahkan legenda Arsenal Thierry Henry (satu gol/122 menit) atau Ruud van Nistelrooy (per 128 menit).
    
"Sergio baru berusia 26 tahun dan dia bisa improve setiap hari. Pada momen ini, kami menilainya sangat tinggi. Tidak hanya mencetak gol, namun dia bermain sangat-sangat baik," tegas Pellegrini kepada BBC.
    
"Tim ini berada dalam penampilan terbaiknya lagi. Dan semua pemain kembali percaya diri. Namun kami harus melanjutkan penampilan ini dengan cara yang sama," imbuh pelatih 61 tahun tersebut.
    
Pellegrini semakin percaya diri karena musim lalu, City memukul Everton dua kali baik di Etihad (3-1) maupun di Goodison Park (3-2).
    
Namun, City masih bermasalah dengan cedera pemain. Setelah Aleksandar Kolarov, Edin Dzeko, dan David Silva, sang kapten Vincent Kompany bisa absen dalam pertandingan ini. Posisi pemain asal Belgia tersebut agaknya akan digantikan oleh Martin Demichelis.
      
Pemain asal Argentina itu akan berduet dengan Eliaquim Mangala yang baru kembali dari masa skorsing karena dua kartu kuning ketika melawan Southampton.
    
Sementara itu, Everton mengalami kemerosotan penampilan yang cukup drastis. Setalah musim lalu cemerlang dengan berada di posisi kelima klasemen akhir, sekarang The Toffees terseok-seok di posisi ke-11 dengan hanya 18 poin dalam 14 laga. Dalam lima laga terakhir di semua ajang, Everton hanya menang sekali.
    
"Posisi kami sangat sulit. Kami tidak memiliki banyak energi. Kami juga tidak cukup kreatif," kelah Manajer Everton Roberto Martinez kepada The Telegraph. "Kami harus bangkit ketika melawan City," tekadnya.      
    
Dalam laga ini Everton akan pincang karena striker utama Steven Naismith masih absen karena cedera hamstring. Gelandang inti James McCarthy juga tidak bisa bermain karena mengalami cedera yang sama. Namun kabar baiknya, bomber veteran Samuel Eto"o bisa kembali turun ke lapangan. (nur)

BACA JUGA: Gelandang Anyar Persib Nyaman dengan Nomor 11

BACA ARTIKEL LAINNYA... Koper Tertinggal, Koita Tunda Gabung Skuat Sriwijaya FC


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler