jpnn.com - MANCHESTER - Penderitaan Manchester City bertambah panjang setelah gagal memenangani Boxing Day di pekan ke-18 Premier League.
Menjamu Everton di Etihad Stadium, Manchester, Kamis (26/12) malam WIB, Man City hanya bermain imbang 1-1.
BACA JUGA: Guardiola Tuntut Erling Haaland Bisa Bermain sebagai Penyerang Kreatif
Penonton di stadion, mayoritas fan tuan rumah, terdengar mendengungkan kekecewaan seusai pertandingan.
Pelatih Man City Pep Guardiola tampak berkali-kali memegang dan memgusap kepalanya.
BACA JUGA: 10 Pemain Liverpool Menahan Fulham di Anfield
Sorotan kamera juga tak lepas dari si Jangkung Erling Haaland.
BACA JUGA: Liga Inggris: Arne Slot Mewaspadai Leicester City Era Ruud van Nistelrooy
Striker berkebangsaan Norwegia bertinggi badan 194 cm itu gagal membawa timnya unggul di menit ke-53, gara-gara tendangan penaltinya gagal.
Kiper Everton Jordan Pickford tampak dengan mudah membaca arah sepakan Haaland.
Dengan kegagalan memenangi pertandingan kali ini, Man City sudah empat pekan di Premier League tak meraih tiga poin (1-1 vs Everton, 1-2 vs Aston Villa, 1-2 vs Manchester United, dan 2-2 vs Crystal Palace).
Di klasemen, si petahana berada di urutan ke-6 dengan 28 poin, berjarak sebelas angka dari pemuncak klasemen yang masih dipegang Liverpool. (adk/jpnn)
Klasemen Premier League
Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan