Mana Terobosan Jokowi?

Rabu, 16 Januari 2013 – 20:24 WIB
Banjir di kawasan Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu. Foto: Ade Sinuhaji/JPNN
JAKARTA -- Wakil Ketua DPR Priyo Budi Santoso percaya Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo mampu melakukan terobosan mengatasi banjir. Priyo meminta masyarakat menunggu saja terobosan yang akan dilakukan mantan Wali Kota Solo, Jawa Tengah, itu.

"Saya yakin akan ada terobosan. Terobosannya apa, ya kita tunggu saja apakah Jokowi akan berhasil menyelesaikan masalah menahun yang mendera Jakarta ini,” kata Priyo di Jakarta, Rabu (16/1).

Priyo tak sependapat dengan Ketua DPR Marzuki Alie terkait gagasan pemindahan ibukota dari Jakarta. Menurutnya,  yang realistis saat ini adalah menata ibukota dan bukan memindahkannya.

"Lebih mungkin menata ibukota daripada memindahkannya,” kata politisi Partai Golkar itu.

Sebelumnya Marzuki menyatakan bahwa masalah Jakarta tidak mungkin bisa diselesaikan, siapapun gubernurnya. Karenanya, ia mengusulkan lebih baik ibukota dipindahkan dari Jakarta. (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pulang Kerja Diangkut Truk

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler