Manchester United vs Young Boys: Debut Rangnick di Liga Champions Kurang Manis

Kamis, 09 Desember 2021 – 09:03 WIB
Winger Manchester United Mason Greenwood (no.11) melakukan selebrasi setelah membobol gawang Young Boys. Foto: Twitter/ManUtd

jpnn.com, MANCHESTER - Manchester United hanya mampu bermain imbang saat jumpa Young Boys di matchday terakhir Grup F Liga Champions 2021/22.

Bertanding di Old Trafford, Kamis (9/12) dini hari WIB, MU dan Young Boys mengakhir laga dengan skor sama kuat 1-1.

BACA JUGA: 5 Pemain Terbaik Chelsea Saat Imbang Kontra Zenit, Dua Sosok Pesakitan Unjuk Gigi

Pada laga tadi, Pelatih MU Ralf Rangnick banyak memainkan pemain pelapis.

Namun, MU mampu unggu terlebih dahulu pada menit ke-9 lewat aksi Mason Greendwood.

BACA JUGA: Serba-serbi Kemenangan Juventus Atas Malmo: 2 Pemuda Masuk Buku Sejarah

Sayang, keunggulan Manchester United itu tidak bertahan hingga akhir laga karena Young Boys mampu mencuri gol pada menit ke-42 melalui Fabian Rieder.

Walau gagal mengamankan tiga poin, MU tetap lolos ke 16 besar Liga Champions dengan status juara grup berkat koleksi 11 poin dari enam laga.

BACA JUGA: Tragis! Dilumat Munchen, Barcelona Angkat Koper dari Liga Champions

Perolehan poin MU tak mungkin dikejar oleh Villarreal dan Atalanta yang masing-masing mengemas tujuh dan enam angka.

Laga kedua tim di atas terpaksa ditunda karena cuaca di kota Bergamo, Atalanta kurang bersahabat.

Young Boys di sisi lain, harus angkat koper dari Liga Champions setelah hanya menempati posisi juru kunci dengan lima poin hasil dari sekali menang, dua imbang dan tiga kali kalah.(uefa/mcr16/jpnn)

Daftar susunan pemain Manchester United melawan Young Boys

Manchester United (4-4-2): Dean Henderson (Tom Heaton 68'); Aaron Wan-Bissaka, Nemanja Matic, Eric Bailly, Luke Shaw (Teden Mengi 61'); Jesse Lingard (Zidane Iqbal 89'), Donny van de Beek, Juan Mata (Charlie Savage 89'), Amad Diallo (Shola Shoretire 68'); Mason Greenwood, Anthony Elanga

Pelatih: Ralf Rangnick

Young Boys (4-2-3-1): Guillaume Faivre; Quentin Maceiras, Ali Camara (Sandro Lauper 77'), Fabian Lustenberger, Jordan Lefort; Christopher Pereira, Michel Aebischer (Vincent Sierro 62'); Meschack Elia (Nico Maier 87'), Fabian Rieder (Silvan Hefti 62'), Nicolas Ngamaleu; Jordan Siebatcheu (Wilfried Kanga 62')

Pelatih: David Wagner


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler