Mantan Kapolda NTB Meninggal Dunia, Dimakamkan di TMP Kalibata

Kamis, 18 Februari 2021 – 12:21 WIB
Dokumentasi - Anggota DPD RI 2009-2014 dan 2014-2019 Prof Farouk Muhammad. Foto: Antara

jpnn.com, JAKARTA - Mantan Kapolda Nusa Tenggara Barat (NTB) Irjen (purn) Farouk Muhammad Saleh meninggal dunia pada Kamis (18/2) dini hari tadi.

Farouk yang juga mantan Rektor Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK) itu meninggal dunia karena sakit. Namun, belum diketahui sakit apa yang diderita Farouk.

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Jokowi Bisa Ikut Pilpres 2024 lagi? Pernyataan Keras Ketua PGRI, Irjen Fadil Langsung Cekatan

"Meninggalnya karena sakit," ujar Karopenmas Divhumas Polri Brigjen Rusdi Hartono, Kamis.

Menurut Rusdi, jenazah akan dikebumikan di Taman Makam Pahlawan (TMP), Kalibata, Jakarta Selatan.

BACA JUGA: Kapolda NTB Irjen Iqbal: Perintah Pak Kapolri Sudah Jelas, Serius dan Kerja Keras

"Akan dimakamkan siang ini di TMP Kalibata," tambah Rusdi.

Dari informasi yang dihimpun, Farouk meninggal dunia pada Kamis (18/2) pada pukul 02.00 WIB. Jenazah pun disemayamkan di rumah duka di Jalan H Mursyid, Kebagusan, Jakarta Selatan.

BACA JUGA: Irfan Sembiring Rotor Meninggal Dunia

Semasa hidupnya, pria kelahiran Bima 17 Oktober 1949 itu juga sempat menjabat sebagai Kapolda Maluku pada 2001-2002. Dia pernah menjabat sebagai Rektor PTIK pada 2002 hingga 2006.   

Selain itu, Farouk juga pernah menjadi Wakil Ketua DPD RI periode 2014-2017. (cuy/jpnn)


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler