Mantan Ketum PAN Putuskan Pilih Jokowi-JK

Minggu, 06 Juli 2014 – 05:12 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Mantan Ketua Umum Partai Amanat Nasional Soetrisno Bachir akhirnya memutuskan mendukung pasangan capres nomor urut 2 Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK).

"Karena saya orang Islam, saya salat istikharah dulu. Saya melalu proses itu dan pilihan saya ke Jokowi-JK," ungkapnya saat ditemui wartawan di Jalan Borobudur 18, Menteng, Jakarta, Sabtu (5/7). 

BACA JUGA: Klaim Hatta soal Renegosiasi Gas Tangguh Bukan Prestasi Istimewa

Alasan Soetrisno tidak mengikuti bekas partainya yang berkoalisi mendukung Prabowo Subianto-Hatta Rajasa lantaran melihat rekam jejak Jokowi yang jauh lebih baik.

"Karena saya melihat rakyat selalu gembira dan senang saat ada Jokowi. Yang kedua, akal sehat dan track record. Ini kita dua-duanya punya track record baik," jelasnya.

BACA JUGA: Desak KPU Tertibkan Quick Count Pilpres Luar Negeri

Soetrisno juga mengimbau masyarakat dapat mengalihkan dukungan kepada pasangan Jokowi-JK pada Pilpres 9 Juli nanti. Termasuk kader PAN yang dianggap memiliki kesamaan visi seperti dirinya.

"Saya mantan ketua PAN, jadi pendukung saya masih ada nih, dan Insya Allah akan berpindah. Secara nasional ini kita sudah menang jauh 58-42 persen. Yang bisa kalahkan kita cuma kecurangan. Kecurangan itu pasti terjadi, solusinya apa? people power," tegasnya. (rmo/jpnn)

BACA JUGA: Pertemuan Puri Cikeas Munculkan Beragam Spekulasi Politis

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jubir Jokowi-JK Ingatkan Kubu Prabowo-Hatta Tak Umbar Serangan Tanpa Data


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler