Mantan Penyerang Persebaya Berlabuh di Klub Asal Malaysia

Sabtu, 02 Januari 2021 – 22:36 WIB
Arsip - Striker Persebaya David Da Silva. (ANTARA/M Risyal Hidayat)

jpnn.com, MALAYSIA - Mantan penyerang Persebaya Surabaya David da Silva resmi berlabuh di klub asal Malaysia, Terengganu FC.

Demikian diumumkan langsung melalui laman resmi Instagram klub tersebut pada Sabtu (2/1).

BACA JUGA: Sangat Masuk Akal Borneo FC Perpanjang Kontrak Diego

Striker asal Brasil itu resmi berpisah dengan Persebaya, imbas dari belum jelasnya kompetisi Liga 1 Indonesia.

Striker jangkung itu menyatakan pergi dari skuad Bajul Ijo pada 6 Desember 2020.

BACA JUGA: Arsenal Putuskan Nasib Mesut Ozil Januari Ini

"Selamat datang ke pasukan Terengganu Football Club buat David da Silva. Penyerang asal Brazil ini bakal menjadi tonggak utama di bahagian tonggak serangan bagi TFC. Selamat datang Da Silva," tulis penyataan klub.

Pemain 31 tahun itu dipastikan bergabung, setelah Terengganu FC lebih dulu memperkenalkan tiga legiun asing yakni Petrus Shitembi, Carli de Murga dan Christopher Herd.

BACA JUGA: Juventus Hadapi ujian Berat Memasuki 2021

Selain David da Silva, kompatriotnya di Persebaya yakni Makan Konate juga santer dihubung-hubungkan dengan klub berjuluk Black and White tersebut.

Apalagi mereka masih memiliki satu slot pemain asing lagi dan kuat bagi Konate untuk bergabung.

Di sisi lain, Persebaya Surabaya sudah resmi ditinggal tiga pemain asingnya.

Selain David da Silva dan Makan Konate, pemain asal Swedia Mahmoud Eid juga menyusul untuk mengakhiri kerja sama.

Manajemen Persebaya tak bisa menahan kepergian mereka, berkaca pada situasi Liga Indonesia yang masih belum menemui titik terang kapan akan kembali dilanjutkan.

"PSSI harus segera menentukan status kompetisi. Semakin tidak jelas maka daya tarik kompetisi semakin pudar. Hal itu, membuat pemain asing berpikir ulang untuk bermain di Indonesia," ujar manajer Persebaya Surabaya Chandra Wahyudi.(Antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler