jpnn.com - MILAN – Sayap menjadi salah satu sektor yang ingin diperbaiki Inter Milan musim baru nanti. Karena itu, Inter berusaha mengikat winger yang punya kemampuan oke di flank.
Pilihan pun jatuh pada winger AS Monaco Fabinho. Selain itu, Inter juga tertarik mendatangkan winger Benfica Nelson Semedo. Sebelumnya, Inter dikabarkan sudah mencapai kesepakatan dengan Caner Erkin dan Ever Banega.
BACA JUGA: Rio Dikerumuni Fans di Bandara Bahrain
“Direktur Olahraga Inter Piero Ausilio bekerja keras untuk mengamankan dua target itu. Mereka diyakini bisa membuat sayap Inter semakin kuat,” demikian tulis TuttoMercatoWeb, Rabu (30/3).
Dari dua nama itu, Fabinho menjadi yang cukup sulit digaet. Sebab, Monaco belum menunjukkan isyarat bakal melepas mantan penggawa Real Madrid tersebut. (jos/jpnn)
BACA JUGA: Tantan Bawa Persib ke Final
BACA JUGA: Barca Belum Pernah Menang El Clasico jika....
BACA ARTIKEL LAINNYA... Dana Yang Disiapkan City untuk Pogba Mengerikan
Redaktur : Tim Redaksi