Maradona Terinspirasi Sukses Cruyff

Kamis, 20 November 2008 – 08:01 WIB
Foto : REUTERS/David Moir
GLASGOW - Diego Maradona memang hebat sebagai pemainTapi, bagaimana ketika menjadi pelatih? Maradona menjalani ujian pertama saat memimpin Argentina melakoni laga uji coba melawan Skotlandia dini hari tadi

BACA JUGA: Serena Bangun Sekolah di Negri Ayah Kandung Obama



Banyak kalangan meragukan kualitas Maradona
Maklum, mantan bintang Argentina itu memang tidak punya pengalaman melatih

BACA JUGA: Nadal Absen, Peluang Argentina

Namun, Maradona mengaku tidak tertekan
Dia bahkan optimistis membawa Tango, julukan timnas Argentina, meraih prestasi maksimal.

''Jika saya tidak menerima tawaran ini, saya adalah pecundang,'' kata Maradona seperti dilansir Associated Press

BACA JUGA: F1 Tidak Akan seperti MotoGP

''Saya butuh timnas Argentina dan timnas butuh seseorang yang bisa mengarahkan dan menolong merekaSekarang kami sudah berjalan bersama,'' sambungnya

Maradona menyatakan tidak punya pengalaman sebagai pelatihTapi, hal itu bukan berarti dia bakal gagalLegenda sepak bola Argentina tersebut mencontohkan sukses Johan Cruyff saat menjadi arsitek Ajax Amsterdam dan Barcelona''Cruyff sudah menunjukkan bahwa semuanya sangat mungkin,'' cetusnya

Maradona berambisi membawa Argentina ke tangga juara Piala Dunia 2010Untuk itu, dia akan mengubah tim Tango''Tim ini butuh banyak perubahanTak hanya dalam taktik bermain, pendekatan kepada pemain juga harus diubahSatu hal yang sangat ingin saya wujudkan adalah para pemain merasa senang dan bangga menjadi bagian dari timnas,'' paparnya

Tentang Lionel Messi yang disebut-sebut sebagai titisannya, Maradona memiliki pendapat sendiriMenurut dia, Messi memang bagian penting di timnas ArgentinaNamun, dia merasa Messi harus lebih banyak belajar untuk memaksimalkan kemampuannya.

''Saya tahu dia menuntaskan banyak peluangTapi, saya berharap agar dia bisa melakukan lebih bagus lagi,'' kata Maradona(ali/ca)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Rooney Cs Mendadak Cedera, FA Curiga Ada Konspirasi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler