Marc Klok Kenang Perjalanan Panjang Menjadi WNI, Hal Ini Jadi Berkah

Kamis, 21 Maret 2024 – 10:26 WIB
Pemain Timnas Indonesia Marc Klok. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - Marc Klok harus melalui perjalanan panjang untuk bisa menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).

Klok kini menjadi salah satu pemain kepercayaan Shin Tae Yong di Timnas Indonesia.

BACA JUGA: Malam Ini Persib Vs PSIS, Marc Klok Punya Rekor Manis

Gelandang Persib Bandung itu pun menjelaskan bagaimana dirinya bisa memegang paspor Indonesia.

Klok merupakan pesepak bola yang lahir dan dibesarkan di Belanda. Karier profesionalnya dimulai ketika membela Jong Utrecht pada musim 2011 sampai 2013.

BACA JUGA: Menjelang Piala Asia 2023, Marc Klok Ingatkan Soal Ini, Harus Ditingkatkan!

Setelah itu, Klok merantau ke sejumlah negara Eropa, seperti Skotlandia, Bulgaria, hingga Inggris.

Ketika masih merumput di benua biru, Klok sempat dihubungi ayahnya bahwa mereka memiliki seorang kerabat yang telah lama hilang.

BACA JUGA: Ini Pengorbanan Marc Klok untuk Timnas Indonesia Menjelang Piala Asia 2023

Setelah mencari-cari dokumen lama keluarga, sang ayah menemukan apabila Klok memiliki kakek buyut yang berasal dari Indonesia, tepatnya Makassar.

Klok pun mencoba mencari tahu kebenaran itu dengan mengunjungi perpustakaan setempat untuk melihat-lihat catatan lama dari sekitar tahun 1820 atau lebih.

Namun, Klok tak menemukan apa pun, tetapi otoritas sepak bola setempat menyadari adanya potensi hubungan keluarga (Mark Klok) dengan Indonesia.

Klok akhirnya merasakan atmosfer sepak bola Indonesia di usia yang cukup muda, yakni 24 tahun, tepatnya pada 2017 silam. Namun, tujuan utama kedatangannya ke Indonesia bukan untuk menemukan sisi lain dari identitasnya yang terlupakan.

Tak pernah terbesit sedikit pun bagi Klok untuk mengenakan jersei Timnas Indonesia. Akan tetapi, melihat sambutan hangat suporter, dirinya mulai mencintai negara seluas 1,905 juta km² ini.

"Saya sebelumnya hanya pernah ke Indonesia sekali untuk berlibur dan tidak pernah bermimpi akan bermain di sini atau mewakili negara ini."

"Namun, setelah saya datang, saya mendapatkan sambutan hangat dan mulai bermain dengan baik. Jadi, saya belajar bahasanya dan itu mengubah hidup saya," ucap Klok kepada FIFA.

PSM Makassar menjadi klub yang mencium radar Marc Klok muda. Dua musim di klub tertua di Indonesia itu, pemain kelahiran Amsterdam tersebut berhasil menyita perhatian fan sepak bola Indonesia.

Persija Jakarta, salah satu klub terbesar di Indonesia, terpincut dengan kebolehan Klok, dan merekrutnya pada 2020.

Klok tak lama membela Macan Kemayoran karena kompetisi dihentikan akibat pandemi Covid-19. Setahun beselang, sang pemain hijrah ke rival Persija, Persib Bandung, dan menjadi pemain penting di sana.

Penampilan impresifnya menjadi berkah tersendiri. Dia bisa tinggal lebih lama di Indonesia, dan memenuhi syarat untuk menjadi WNI.

Klok akhirnya bisa membela Timnas Indonesia, dan menjalani debutnya pada 2022 lalu. Penampilan perdana Klok dengan Skuad Garuda terasa spesial karena dirinya menjadi kapten tim ketika bertemu Bangladesh di laga uji coba.

Kini, Klok menjadi salah satu pemain kepercayaan Shin Tae Yong di Timnas Indonesia. Beberapa event besar pernah dia ikuti, seperti Piala AFF hingga Piala Asia.

Saat ini, Klok sedang berjuang dan bermimpi membawa Indonesia ke Piala Dunia.

"Secara pribadi, ini adalah kesempatan terakhir saya untuk mencapai Piala Dunia, tidak akan ada lagi kesempatan bagi saya, dan sejak saya masih kecil, ini adalah impian saya," tututpnya.(mcr15/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler