jpnn.com - Marc Marquez berpotensi hengkang dari Honda dan mencari pelabuhan baru.
Hal ini bisa terjadi jika Honda tak mampu memenuhi permintaan pembalap asal Spanyol tersebut.
BACA JUGA: Marc Marquez Bertemu Petinggi KTM dan Red Bull, Mantap Tinggalkan Honda?
Marquez memang masih memiliki kontrak yang panjang dengan Honda, yakni hingga 2024 mendatang.
Namun, tak menutup kemungkinan Marquez mencari pelabuhan baru di musim depan.
BACA JUGA: Federal Oil Mengapresiasi Konsistensi Alex Marquez dan Diggia di MotoGP Austria
Terlebih saat ini Marquez tengah terpuruk bersama pabrikan asal Jepang tersebut.
Juara MotoGP enam kali itu pun meminta Honda melakukan pembenahan, salah satunya dengan bekerja sama dengan ahli-ahli dari Eropa.
BACA JUGA: Alex Marquez dan Diggia Bertekad Raih Poin di Main Race MotoGP Austria
Apabila permintaan itu tidak bisa dipenuhi Honda, Marquez memiliki kans untuk hengkang dan mencari tim baru.
"Satu-satunya yang dapat mempertahankan Marquez di Honda ialah munculnya proyek revolusioner dengan talenta-talenta Eropa," ucap manajer Marquez, Jaime Martinez dilansir Crash.
"Jika tidak kedatangan orang-orang baru terhadap proyek tersebut, dia akan pergi," sambungnya.
Sementara itu, Gresini Racing disebut-sebut menjadi tim yang bisa dituju Marquez jika meninggalkan Honda.
Hal ini berkacara dari sang adik, yakni Alex Marquez yang juga berpaling dari Honda ke Gresini.(crash/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib