Marcella Sedih, Adiknya Dihajar Ajudan Anak Pejabat

Selasa, 11 Mei 2010 – 05:59 WIB
JAKARTA - Sergio adik kandung artis Marcella dan Olivia Zalianty berbaring lemas di bangsal Rumah Sakit (RS) FatmawatiDia mengalami patah hidung dan memar di bagian kepala, serta tubuh

BACA JUGA: Connie Pasrah Rp.2,6 M Amblas

Ini karena korban disinyalir dipukul ajudan anak pejabat, yang merupakan oknum tentara usai bertanding futsal di kawasan Bintaro.  ”Iya adik saya semalam masuk RS Fatmawati, karena dia diduga dipukulin oknum tentara,” ujar Olivia Zalianty.

Menurut dia, peristiwa tersebut berawal ketika adiknya bermain futsal bersama Banyu Biru di kawasan Bintaro
Bersama timnya, korban sempat mengalahkan beberapa kali tim lawan

BACA JUGA: Yuni Shara Siap Saingi Duet Anang-Syahrini

Tidak menerima kekalahan tersebut, tim lawan berusaha meledek Sergio dan kawan-kawannya

Tidak terima dengan ucapan itu, Sergio bersama timnya membalas ledekan

BACA JUGA: Sherina Munaf Jadi Diri Sendiri di Twitter

Entah mengapa, Sergio bersama temannya lantas digebukin salah satu ajudan pemain lawan, yang merupakan anak salah satu pejabat pemerintah

”Cerita persisnya saya tidak tahu, tetapi katanya dipukulin ajudan anak pejabat, diduga pelaku oknum tentara,” tegasnyaAkhirnya, Sergio langsung dilarikan ke RS Fatmawati”Sampai saat ini, dia masih dirawat di sana, terakhir saya ngecek di masih dirontgen,” jelas Olivia.
 
Meski tidak mau memperpanjang masalah atau melaporkan peristiwa tersebut ke pihak berwajib, Olivia berharap pelaku bisa datang ke rumah dan menjelaskan kronologis kejadiannya
Syukur-syukur, sambung artis berdarah Batak dan Tionghoa itu, pelaku bisa membiayai pengobatan adiknya”Jadi jangan langsung kabur seperti itu,” ungkapnya
Apakah Marcella dan ibundanya, Tetty Liz sudah tahu? ”Saya belum ngasih tahu mama dan kakak, aku nggak mau mereka khawatir, dan kebetulan ibu ada di luar kota,” pungkasnya(ash)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kuburkan Cerita Tentang Anji


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler