Marion Jola Kembali Centil dalam Lagu 'Serious'

Rabu, 06 Desember 2023 – 07:17 WIB
Penyanyi Marion Jola. Foto: Dok. Universal Music Indonesia

jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Marion Jola kembali merilis sebuah lagu terbaru yang berjudul Serious.

Lagu yang mengusung warna pop ceria itu ditulis oleh dirinya bersama dengan Dennis Talakua.

BACA JUGA: Rilis Lagu Baru, Marion Jola Sindir Para Haters

Marion Jola mengatakan Serious menceritakan tentang seorang perempuan yang berharap orang yang dikaguminya bisa menganggap perjuangannya itu serius dan bukan hanya main-main.

"Ini semacam penegasan, kalau ini, ada lho orang yang suka sama kamu, dan ini bukan main-main, tetapi memang serius, perjuangannya juga enggak gampang, jadi jangan dicuekin atau dianggap biasa aja. Kurang lebih seperti itu," kata Marion Jola, Rabu (6/12).

BACA JUGA: Marion Jola Berbeda dalam Lagu Bukan Manusia

Dalam proses pengerjaan lagu Serious, Marion Jola dibantu S/EEK sebagai produser.

Aransemen lagu dibuat ceria dengan suasana centil yang menjadi ciri khas Marion Jola.

BACA JUGA: Marion Jola Menangis Saat Berada di Citayam Fashion Week

Tujuannya yakni agar groovy dan nyaman untuk didengarkan, apalagi sambil berdansa.

Berhubung Serious ini karya ciptaannya, Marion Jola mampu membuat tiap bagia lagu terdengar dengan sangat baik dan apik.

Video musik juga dibuat sangat seru dengan ide cerita yang dicetuskan oleh Marion Jola dibantu sahabatnya, Rezo Mesah.

Ide tersebut disempurnakan oleh tim produksi dari VSLZM dengan Dorothy Kezia yang ditunjuk sebagai sutradaranya.

Video musik Serious menyajikan storytelling yang menarik ditambah dengan plot twist yang tidak terduga.

Dibagi ke dalam beberapa section, video menunjukkan diri Marion Jola sebagai hantu di dalam lukisan yang berusaha untuk menyamar menjadi manusia untuk menarik hati pujaan hatinya.

"Semoga lagu ini menjadi teman untuk pendengar yang lagi merasakan hal yang sama. Semoga kalian enggak merasa takut untuk bilang 'aku tuh serious sama kamu' ke orang yang kalian suka. Aku juga berharap kalau ke depannya semoga aku bisa terus merilis lagu yang aku tulis sendiri," tutup Marion Jola. (ded/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler