Marisa Kampanye Lingkungan Lewat Lagu

Sabtu, 21 Desember 2013 – 21:21 WIB
Marisa Sartika Maladewi. Foto: JPNN.com

Marilah generasiku.. Generasi hijau Indonesia
Peduli alam kita peduli Indonesia
Untuk bumi kita tercinta

Itulah salah satu penggalan lirik yang dinyanyikan Marisa Sartika Maladewi, putri Indonesia 2013 yang didaulat menjadi duta lingkungan. Lagunya berjudul Generasi Hijau yang mengajak peduli terhadap lingkungan.

BACA JUGA: Maia Sumingrah Dapat Ucapan Hari Ibu dari Al El Dul

Seperti penyanyi profesional, wanita kelahiran Yogyakarta, 28 Juni 1993 itu mampu menyihir para hadirin di acara seremoni penanaman 50 ribu pohon mangrove yang digelar PT Antam Tbk di Pulau Untung Jawa, Kabupaten Kepulauan Seribu, DKI Jakarta, Sabtu (21/12).

"Kampanye lewat lagu memang efektif karena akan mudah diingat," kata Marisa kepada JPNN.com di sela-sela acara penanaman pohon.

BACA JUGA: Coboy Junior Tampil Istimewa di Konser Penutup

Marisa bernyanyi bersama dengan grup musik yang sengaja dihadirkan pada acara tersebut. Bakat menyanyinya sebagai
Juara 1 Lagu Daerah Kabupaten Muara Enim 2012 juga terlihat ketika ia menghibur lewat suaranya. "Lagu ini memang sengaja diciptakan untuk mengajak peduli terhadap lingkungan," ucapnya.

Gadis yang menjadi runner up Putri Indonesia 2013 mewakili Provinsi Sumatera Selatan itu mengaku menikmati aktivitasnya mengajak masyarakat untuk melestarikan lingkungan. Kata dia, bukan hanya para pemangku kebijakan yang bisa diajak tapi juga anak-anak untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga lingkungan sejak dini.

BACA JUGA: Demi Diri Sendiri, Selena Batalkan Tur Australia

"Hal yang paling menarik karena ketemu banyak orang. Bisa ketemu presiden termasuk pejabat penting lainnya," pungkasnya. (awa/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lagu Natal Mariah Carey Tembus Satu Juta Kopi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler