Marissa Nasution Sentimentil Pilih Film

Senin, 29 Agustus 2016 – 07:59 WIB
Marissa Nasution Sentimentil Pilih Film. Foto JPNN.com

jpnn.com - JPNN.com - Presenter Marissa Nasution rupanya tak sekadar piawai beradegan.

Artis kelahiran Jakarta, 30 tahun lalu, itu juga seorang pencinta film sejati. Ia kerap meluangkan waktu luangnya untuk menonton film kegemarannya.

BACA JUGA: Oh, Donna Agnesia setelah Ibunda Tiada

Namun dalam memilih film, Marissa mengaku dirinya adalah seseorang yang sentimentil.

Ia menonton film sesuai mood atau perasaannya saat itu. Misalnya jika ia tengah membutuhkan suasana ceria, maka ia memilih film komedi.

BACA JUGA: Jessica Iskandar: Aku Minta Maaf...

Demikian juga kalau lagi sedih. Tapi jika dia sedang tidak ada pekerjaan, ia bisa menonton film serial dari tayangan perdana hingga akhir dari koleksi DVD-nya.

“Sekarang kan sudah banyak aplikasi layanan mobile yang sudah bisa nonton film tanpa harus keluar rumah. Bahkan bisa nonton lewat ponsel atau tablet. Kalau nonton, aku sih tergantung filmnya. Tapi aku orangnya kalau lagi enggak ada kerjaan, aku lebih suka serial karena bisa sambil bersihin rumah, masak, atau apa saja yang bisa dikerjakan,” kata pemain film Get Married 2 ini.

BACA JUGA: Yuk Ikut Lomba Nyanyi, Gratis Tiket Dessentials of Groove, Mau?

Meski banyak pilihan film yang disukainya, Marissa mengaku cenderung lebih menyukai film-film Hollywood.

Mulai dari komedi, drama, hingga action.

“Aku orangnya agak sentimentil. Jadi lebih suka yang zaman dulu dan diulang-ulang. Bukannya suka film jadul sih, tapi saya suka nonton lagi. Misalnya, film yang pernah saya tonton waktu kecil, saya mau nonton pas dewasa sekarang karena karakter saya sekarang berbeda. Jadi bisa lebih
mengerti,” ucapnya.

Bagaimana dengan film Korea?

“Film Korea aku tertarik. Meski ada film Korea yang aku suka banget, tapi belum sempat menonton drama serinya,” kata presenter di beberapa acara televisi tersebut. (jay/jpg)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Caca Sebelumnya Sehat, Komeng Ungkap Penyebab Putrinya Meninggal


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler