jpnn.com, BEKASI - Kesiapan di Hulu mulai dari obat-obatan, alat pelindung diri hingga triase sudah bagus. Selanjutnya di hilir kesiapan 4 pilar juga sudah berjalan dan semua pasti oke.
Hal tersebut disampaikan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto didampingi Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, M.Si. dan Ka BNPB Letjen TNI Ganip Warsito saat melaksanakan Inspeksi Mendadak (Sidak) ke Puskesmas Pejuang Bekasi dan Posko PPKM Skala Mikro Kelurahan Marga Jaya Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Sabtu (26/6/2021).
BACA JUGA: Sidak di Ulujami, Panglima TNI: Pak Lurah, Kami Datang 4 Pilar
Lebih lanjut, Panglima TNI menanyakan kesiapan mobil PCR dan kemampuannya melakukan sampel dalam 1 hari serta jumlah yang sudah vaksin di Puskesmas Pejuang.
"Berdayakan 4 pilar dan komunikasi, koordinasi dan kolaborasi yang bagus agar semua dapat berjalan dengan baik," ujarnya.
BACA JUGA: Panglima Kembali Mutasi dan Promosi Jabatan 104 Perwira Tinggi TNI, TNI AD Catat Rekor
Panglima TNI berterima kasih kepada Wali Kota Bekasi karena Presiden Jokowi juga selalu menyebutkan bahwa Bekasi bisa menjadi contoh.
"Pelaksanaan vaksinasi massal di Stadion Bekasi menjadi contoh pemerintah untuk melaksanakan vaksinasi massal di Stadion Gelora Bung Karno Senayan," ucapnya.
"Sayangnya kemarin Bekasi sempat viral karena sedikit kekurangan, kekurangan boleh tapi jangan sampai viral. Terus laksanakan serbuan vaksinasi kepada masyarakat agar segera tercapai herd immunity,” tegasnya.
Sementara di Posko PPKM Skala Mikro Kelurahan Marga Jaya Bekasi Selatan, Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto mengapresiasi kerja keras 4 pilar yang ada di wilayah tersebut.
"Pilar yang ada di sini sudah kelihatan sudah pasti oke," pungkas Marsekal Hadi.(fri/jpnn)
Redaktur & Reporter : Friederich