jpnn.com, JAKARTA - Performa Persija yang belum stabil dalam tujuh pekan gelaran Liga 1 2021/2022 membuat Presiden Klub M Prapanca berpikir untuk memanggil pemain-pemainnya yang dipinjamkan.
Salah satu nama yang disebut ingin ditarik untuk memperkuat skuad Macan Kemayoran ialah Ryuji Utomo.
BACA JUGA: Persija Melaporkan Wasit Oki Dwi Putra ke PSSI
Prapanca mengungkapkan keinginannya itu dalam jumpa pers virtual pada Selasa (19/10).
Niatannya tersebut ditegaskan setelah disinggung tentang rencana Persija mendatangkan pemain tambahan jelang paruh musim Liga 1 2021/2022 mendatang.
BACA JUGA: Innalillahi, Kakek Kendarai Honda Vario Masuk Kolong Mitsubishi L300
"Balik lagi, keputusan final perlu atau tidak (pemain tambahan,red) tergantung pelatih. Pelatih sampai terakhir bertemu, masih yakin dengan tim yang ada. Apabila diperlukan, akan ada tambahan pemain," terang dia.
Soal Ryuji, Prapanca memaparkan bahwa masa peminjaman pemain Timnas Indonesia tersebut bakal berakhir pada November mendatang.
BACA JUGA: Penjual Nasi Goreng: Mereka Ambil Hp dan Duit, Tetapi Meninggalkan Motornya
Oleh karena itu, manajemen akan memanggilnya untuk kembali dari Penang FA setelah masa pinjamnya habis.
"Ryuji akan kembali membela Persija, karena kontrak bersama kami panjang. Pasti akan memperkuat tim di putaran kedua Liga 1 2021/2022 nanti," pungkas Prapanca. (dkk/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Video Mesum Pelajar SMAN 1 Lahat Viral, Kepala Sekolah Geram
Redaktur : Rasyid Ridha
Reporter : Muhammad Amjad