Masa Transisi Pemain Berjalan dengan Baik, RD Mengaku Senang

Selasa, 20 Februari 2018 – 05:00 WIB
BELUM KELAR : Para pemain Sriwijaya FC, siap berlatih kembali usai berlaga di Piala Presiden 2018. FOTO : KRIS SAMIAJI/SUMEKS

jpnn.com, PALEMBANG - Pelatih Rahmad Darmawan memastikan timnya akan tampil maksimal di Piala Gubernur Kaltim II-2018.

Selain untuk memastikan komposisi pemain, RD sapaan Rahmad Darmawan juga ingin membaca kekuatan lawan.

BACA JUGA: Gantikan Bali United, PSIS Semarang Tanpa Target di PGK

“Tetap kita maksimalkan. Tidak ada alasan untuk menjadikan ajang ini sebagai ajang main-main karena ini akan jadi bekal kita untuk kompetisi Liga 1 mendatang,” ujar RD, sapaan Rahmad Darmawan.

Di antara komposisi pemain yang akan dimaksimalkan adalah pemain depan. RD menilai hal ini menjadi evaluasi yang telah dilakukan oleh jajaran pelatih.

BACA JUGA: Ini Alasan Bali United Mundur dari PGK

Tak hanya penyelesai peluang (finisher), mengingat skema yang dimainkan Rahmad kerap memerlukan striker bertipikal pemantul.

Nama macam Alberto Goncalves, Patrich Wanggai, dan Manuchehr Jalilov akan lebih banyak dirotasi ke depan. Bersama dengan M Nur Iskandar, Esteban Vizcarra, Adam Alis dan Makan Konate akan semakin ditonjolkan untuk men-support lini depan.

BACA JUGA: Hamka Hamzah Rintis Bisnis Kafe dan Klinik Fisioterapi

“Di pertandingan terakhir anak-anak mulai terlihat bisa mengembangkan permainan. Namun yang saya senang mengenai transisi dan keseimbangan permainan telah bisa dipahami pemain,” jelasnya. (aja/ion/ce2)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Wanderley Sebut Tiga Pemain Ini Juga Pantas Jadi Kapten


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler