Masih Dihantui Cedera

Selasa, 21 Desember 2010 – 08:39 WIB
Foto: Dok.JPPhoto

JAKARTA - Persiapan timnas Indonesia menyongsing babak puncak Pialam AFF 2010 diganggu kondisi pemain  yang tidak semuanya fitSelain Firman Utina dan Irfan Bachdim, beberapa pemain lain menyusul cedera

BACA JUGA: Mike Tyson Bakal ke Jakarta

Yaitu kipper Markus Haris Maulana dan winger Oktovianus Maniani.       

 Markus mengalami masalah di bahu kanan setelah berbenturan dengan salah satu pemain Filipina
Okto dibelit cedera hamstring kanan

BACA JUGA: Malaysia Kobarkan Dendam

Menurut fisioterapis timnas mathias Ibo, kondisi keduanya saat ini hanya 70 persen


"Setelah menghadapi Filipina, beberapa pemain cedera

BACA JUGA: Laga Sarat Emosi dan Gengsi

Tapi mereka sudah mendapatkan perawatanMereka yang bermasalah akan dipisah dari pemain lain dan fokus pada pemulihan kondisiSemua akan kami pantau perkembangannya," ujar Pelatih Timnas Indonesia Alfred Riedl di kediaman keluarga Bakrie kemarin

Tapi timnas bisa bernafas lega karena kondisi Irfan mulai membaikIdola baru di timnas Indonesia itu sebelumnya harus diparkir saat Indonesia menang 1-0 atas Filipina di leg kedua semifinal karena bermasalah dengan otot pangkal pahanyaPOsisinya digantikan striker muda lainnya Yongky Aribowo. 

Irfan hampir pulihKondisi Markus juga stabilKemarin engsel bahunya yang agak keluar ke depan sudah dikembalikanSekarang kami justru sedang bekerja keras menyembuhkan cedera Firman karena waktu penyembuhan hanya sepekanKalau sulit dan dipaksakan, maka akan dibius lokal lagi," beber Mathias Ibo.

Untuk mempercepat penyembuhan, menurut Mathias Firman mendapatkan terapi laserUntuk mengurangi rasa sakit dan menimbulkan efek rilek, terapi strum listrik juga diberikan kepada mantan penggawa Persija JakartaTapi kepada Jawa Pos kemarin Firman menegaskan siap dimainkan melawan Malaysia di final meski kondisinya belum 100 persen pulih"Demi trofi juara saya siap menahan sakit sepanjang pertandingan,"  tegas Firman(ali)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lindsey Vonn, Atlet Perempuan Terbaik 2010


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler