jpnn.com - CORNING, adalah perusahaan yang dikenal dengan glassware atau pelindung layar ponsel. Gorilla Glass yang mereka ciptakan sejauh ini masih menjadi perangkat yang diunggulkan perusahaan-perusahaan smartphone.
Tahun ini, Corning kembali mengembangkan Glassware yang lebih mumpuni. Gorilla Glass yang akan dirancang selanjutnya adalah Gorilla Glass 5.
BACA JUGA: Pokedates, Aplikasi Baru Pencari Jodoh Pemain Pokemen Go
Perangkat ini empat kali lebih keras dari seri pendahulunya. Gorilla Glass 5 mampu terhindar dari kerusakan saat dijatuhkan dari ketinggian 5,9 kaki.
Corning mengklaim, Gorilla Glass 5 mampu menahan kerusakan dari permukaan kasar. Wakil Presiden dan General Manager Corning Gorilla Glass, John Bayne mengatakan, setiap generasi dari Glassware akan memiliki keunggulan secara signifikan.
BACA JUGA: Demam Game Pokemon Go, Versi Live Action Bakal Segera Digarap
"Dari setiap generasi Corning Gorilla Glass, kami selalu mengusung teknologi ke tingkat baru. Gorilla Glass 5 tidak terkecuali. Kami tahu, meningkatkan kinerja akan menjadi kemajuan yang sangat penting," kata Bayne, dilansir dari laman resmi Corning, Kamis (21/7). (mg5/jpnn)
BACA JUGA: Ozonae, Mesin Penjernih Air Hasil Rakitan Pemuda Jember
BACA ARTIKEL LAINNYA... Uji Coba Litbang Target Torpedo Berhasil
Redaktur : Tim Redaksi