Mau Ikut Piala Sudirman, Persija Kok Belum Punya Pelatih?

Kamis, 29 Oktober 2015 – 14:27 WIB
Persija saat melawan Persib pada 2014 lalu. Foto: Jawa Pos Group/JPNN

jpnn.com - JAKARTA – Setelah gagal di Piala Presiden 2015, Persija Jakarta membidikkan targetnya ke turnamen yang segera digelar, Piala Jenderal Sudirman. Persiapan pun mulai dilakukan tim Macan Kemayoran tersebut.

Salah satu persiapan tersebut adalah mencari pengganti pelatih Rahmad Darmawan. Rahmad memutuskan tidak memperpanjang kontrak. Kabarnya, pelatih yang akrab dipanggil RD itu dipinang klub Malaysia Super League.  

BACA JUGA: Mascherano Dihukum 2 Laga, Barcelona Makin Krisis

“Kami memiliki  beberapa pilihan. Kami sudah berkomunikasi dan mereka sangat tertarik menangani Persija. Kita lihat saja dalam minggu ini. Kami harus memutuskannya," kata Presiden Macan Kemayoran Ferry Paulus,  Rabu (28/10).

Menurut pemilik saham mayoritas PT Persija Jaya itu, sudah dua minggu lalu mantan pelatih Persipura Jayapura, Sriwijaya,  dan tim nasional (Timnas) Indonesia U-23 itu berpamitan. Dia mengaku ingin mencari tantangan baru.

BACA JUGA: Perkenalkan, Inilah Pelatih Termuda Sepanjang Sejarah Bundesliga

“Persija mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya untuk RD atas kontribusi dan kerjasamanya. Semoga ia sukses di tempat yang baru," sebut Ferry yang Desember ini mencalonkan lagi sebagai Ketua Umum Persija. (agn/jon/jpnn)

 

BACA JUGA: Angka dan Fakta MotoGP Valencia Sudah Tak Berpihak ke Rossi, Kasihan!

BACA ARTIKEL LAINNYA... Marquez: Saatnya Fokus ke MotoGP Valencia, di Depan Fans Kami!


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler