JPNN.com

Mau Ketemu Rachmawati, Zaskia Gotik Panik

Kamis, 14 April 2016 – 17:00 WIB
Mau Ketemu Rachmawati, Zaskia Gotik Panik - JPNN.com
Zaskia Gotik (kemeja merah), ditemani Julia Perez bertemu dengan Rachmawati Soekarno Putri di UBK. Foto Andrian Gilang/jpnn

jpnn.com - JAKARTA - Pendangdut Zaskia Gotik ditemani sahabatnya, Julia Pere‎z bertemu dengan anak Presiden Soekarno, Rachmawati Soekarnoputri di Universitas Bung Karno, Cikini, Jakarta, Kamis (14/4).‎

Perempuan yang akrab disapa Jupe itu sempat menyampaikan perasaan Zaskia sebelum bertemu Rachmawati.

BACA JUGA: Dikecam Anak Soekarno, Zaskia Gotik Akhirnya Datang

Menurut Jupe, pelantun lagu Bang Jono itu sempat dilanda rasa panik karena harus bertemu dengan Rachmawati. Kepanikan itu karena Rachmawati merupakan anak mantan presiden.

"Jadi dia (Zaskia) nervous, panik," kata Jupe.

BACA JUGA: Dewi Rezer: Udah Dandan Cantik Gini, Dia Enggak Datang

Meski demikian, wanita 35 tahun ini terus berusaha menenangkan Zaskia. Ia memberitahu bahwa Rachmawati merupakan sosok yang baik.

"Saya bilang tenang, sabar, Insya Allah semuanya baik," ungkap pelantun Belah Duren ini. ‎(gil/jpnn)

BACA JUGA: Ini Cara Menpora Apresiasi Pemuda Kreatif di Bidang Musik

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sidang Cerai Dewi Rezer dan Marcellino, Hakim Maunya Lain


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler