Maung Bandung Ditunggu PSPS

Kamis, 19 Januari 2012 – 08:43 WIB

BANDUNG- Dengan dua kekalahan yang di alami Persib Bandung di Kalimantan membuat seluruh pemain serta pelatih kecewa dengan hasil yang didapat.

Akan tetapi kekecewaan tersebut tidak boleh terlalu lama karena selanjutnya Persib akan di tantang oleh PSPS Pekanbaru di Stadion Si Jalak Harupat Soreang Kabupaten Bandung pada 24 Januari nanti dalam lanjutan kompetisi Liga Super Indonesia.

Dengan hasil yang kurang memuaskan sang Pelatih Maung bandung akan menggelar evaluasi salah satunya adalah dengan cara melihat video rekaman pertandingan di Kalimantan. "Saya akan melihat video rekaman sebagai bahan evaluasi apa yang harus diperbaiki," ujarnya, kemarin.

Mamic menambahkan anak asuhnya telah menunjukan kerja keras dan berjuang untuk memenangkan pertandingan. "Seperti apa perbaikannya kita lihat nanti saat tiba di Bandung," tambahnya.

Rombongan tim Persib Bandung tiba di Bandara Soekarno Hatta Tangerang pukul 11.30 Rabu kemarin (18/1). Dan malanjutkan perjalanan ke Bandung melalui darat dengan menggunakan bus.

Dan untuk program latihan berikutnya Mamic sedang menysun program dan direncanakan para pemain akan kembali latihan pada Kamis (19/1).

Menghadapi PSPS nanti, PERSIB akan kehilangan tiga pemain pilar, yakni Sakyi Moses, M. Ilham dan Hariono. Drago Mamic memiliki waktu persiapan empat hari untuk meramu tim dengan komposisi pemain baru lagi. (cr4/net)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lini Depan dan Belakang Deltras Masih Melempem


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler