Maung Bandung Raih Kemenangan Pertama

Tundukan PBFC 1-0

Minggu, 20 Maret 2016 – 23:50 WIB

jpnn.com - BANDUNG- Persib Bandung harus susah payah untuk mendapatkan kemenangan dalam laga lanjutan Piala Bhayangkara di Stadion Jalak Harupat, Minggu (20/3) malam. Maung Bandung akhirnya menang 1-0 atas Pusamania Borneo FC.

Sejak peluit kick off ditiup, Persib ingin menunjukkan performa aslinya kepada para Bobotoh. Mereka mengejar gol cepat, untuk bisa mengamankan poin penuh.

BACA JUGA: Pellegrini Anggap Laga Kontra MU tak Terlalu Penting

Tapi, penampilan apik Galih Sudaryono membuat beberapa peluang Persib gagal menjadi gol. Berkali-kali dia mampu melakukan penyelamatan gemilang.

Persib yang melakukan ‎perubahan formasi starting XI, membuat performa lini depan dan tengah lebih agresif. Tapi, enam peluang matang di babak pertama belum berhasil menjadi gol. Skor 0-0 bertahan sampai turun minum.

BACA JUGA: Ini Susunan Pemain Derby Manchester ke-171

Pada babak kedua, Persib harus berjuang lebih keras setelah pergantian dilakukan oleh PBFC. Perubahan itu membuat lini tengah Pesut Etam makin kuat. 

Beruntung, Persib masih memiliki Vladimir Vujovic. Vlado sendiri harus dikartu merah pada menit ke 67 setelah dikartu kuning kedua oleh wasit. Di kubu PBFC ada Leo Tupamahu yang dikartu merah.

BACA JUGA: Jelang Hadapi City, MU Dihantui Rekor Buruk Ini

Saat sama-sama bermain sepuluh orang itulah, Persib bisa tampil lebih terbuka memanfaatkan lebar lapangan. Hasilnya, pada menit ke-72 gol tercipta oleh Samsul Arif, melalui aksinya.

Itu menjadi satu-satunya gol di laga tersebut dan membuat Maung Bandung mendapatkan tiga poin tambahan. (dkk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Laskar Wong Kito Menang Tipis atas PS TNI


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler