jpnn.com, JAKARTA - Mayat pria tanpa identitas ditemukan mengambang di sebuah danau, wilayah Kampung Legok, Kabupaten Tangerang, Selasa (31/5).
Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tangerang Abdul Munir mengatakan mayat tersebut ditemukan warga pada pukul 11.00 WIB.
BACA JUGA: Identitas Mayat Pria Bertato di Bekasi Belum Terungkap, Ini Ciri-Cirinya, Ada yang Kenal?
Saat ditemukan, mayat terbungkus karung dan terikat.
"Kondisi tengkurap dibungkus karung, setelah diangkat mayat tersebut berjenis kelamin laki-laki kondisi terikat," kata Munir dalam keterangan tertulis.
BACA JUGA: Mayat Ditemukan di Dalam Karung, Kondisinya Mengenaskan, Astaga
Munir menambahkan pada tubuh korban juga terdapat luka-luka di bagian wajah.
"Posisi korban dalam keadaan terikat dan ada luka-luka di mukanya. Usia korban diperkirakan 40 tahun," ujar Munir.
BACA JUGA: Mayat Pria Bertato Mengambang di Kali CBL, Ini Ciri-cirinya, Anda Mungkin Kenal
Kini jenazah korban sudah dibawa pihak kepolisian guna proses identifikasi.
BACA JUGA: Pulang Mabuk dan Berbuat Tak Terpuji terhadap Ibu Kandung, MJ Tewas Dibacok Sang Kakak
"Korban sudah dibawa pihak kepolisian menggunakan ambulans untuk diidentifikasi," ujar Munir. (cr1/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Lagi Asyik Memancing, Pak Tompel Melihat Ada yang Mengambang, Astaga
Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Dean Pahrevi