McLaren Habis-Habisan di Suzuka

Jumat, 08 Oktober 2010 – 05:58 WIB
   
SUZUKA - Di antara tiga tim yang masih memiliki peluang merebut gelar juara dunia, McLaren-Mercedes bisa disebut dalam posisi paling lemahLewis Hamilton dan Jenson Button ada di urutan ketiga dan kelima

BACA JUGA: Tinggalkan Masalah Non Teknis

Itu masih diperparah dengan tren negatif mereka dalam dua seri terakhir
Di Italia dan Singapura, Hamilton selalu gagal finis

BACA JUGA: Presiden Datang, Penonton Antusias

Sedangkan Button finis kedua dan keempat
Di dua lomba itu, Button tidak mampu berbuat banyak untuk mengimbangi kecepatan Red Bull dan Ferrari. 
   
Karena itu, akhir pekan ini McLaren bakal tampil habis-habisan

BACA JUGA: Mourinho Tetap Dukung Bento

GP Jepang adalah peluang terakhir mereka untuk memperpendek jarakJika jadi bulan-bulanan lagi, maka mereka tidak akan punya cukup waktu dan kesempatan lagi untuk mengejar Red Bull dan Ferrari"Kami akan habis-habisan," kata Managing Director McLaren Jonathan Neale sebagaimaan dilansir situs tim"Jika komponen baru belum lengkap, kami akan tetap memasangnya di mobilLebih baik kami tercepat kedua daripada kami menunggu memasang modifikasi baru itu sampai lengkap pada seri berikutnya," tandasnya.
      
Pada GP Singapura dua pekan lalu, McLaren sebenarnya sudah membawa paket modifikasi besar-besaranNamun, kemudian dicopot  setelah dianggap kurang maksimal setelah sesi latihan Jumat
      
Nah, paket modifikasi itu akan kembali dipakai di Jepang akhir pekan iniSeperti yang dibilang Neale, mereka akan tetap memasangnya sampai lombaJika ada yang kurang pas saat sesi latihan Jumat, mereka akan gambling untuk terus mengembangkannya pada sesi latihan ketiga pada Sabtu pagi menjelang kualifikasi siang harinyaPaket modifikasi McLaren itu di antaranya adalah sayap depan, sayap belakang, dan beberapa perubahan sistem aerodinamis lainnyaSetelan mesin juga akan mengalami beberapa perubahan
      
"Kami yakin Suzuka akan lebih cocok dengan paket mobil yang kami bawaAda beberapa data yang kami dapatkan dari pemasangan komponen pada hari Jumat di Singapura dan tidak bisa digunakan pada hari sabtu dan MingguData itu bisa kami maksimalkan untuk lomba di Suzuka," kata Button.  Bagi Button, lomba di Suzuka ibarat tampil di kandang sendiriItu tidak lepas dari keberadaan kekasihnya, Jessica Michibata, yang merupakan orang JepangJadi jangan heran jika akhir pekan ini Button lebih banyak didukung fans di Suzuka ketimbang Sakon Yamamoto atau Kamui Kobayashi(ang)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Diego Forlan Masih jadi Teka-Teki


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler