Megan Fox Senang Menjadi Ibu

Sabtu, 15 Desember 2012 – 09:42 WIB
MEGAN FOX mengaku sangat senang menjalani perannya sebagai ibu. Aktris ‘This Is 40’ ini melahirkan anak pertamanya, Noah pada bulan September 2012 lalu. Ia sangat menikmati setiap momen bersama anaknya.

“Aku suka sekali. Ini adalah hal favorit yang sejauh ini tidak pernah aku lakukan. Aku sangat bahagia sekali,” ungkapnya seperti dikutip Xinmsn, Sabtu (15/12).

Megan yang menikah dengan Brian Austin (39) pada bulan Juni 2010 lalu mengatakan, saat ini anaknya Noah sangat senang tertawa. Bahkan, dia pun sempat merasa terkejut pada saat melihat anaknya tertawa pertama kali.

“Aku tidak sabar untuk melihatnya tertawa dan itu hampir membuatku serasa terbang.  Rasanya seperti jantungku mau meledak,” serunya.  (cha/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Merasa 2012 jadi Tahun Ego

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler