Melalui KTT ASEAN, Erick Thohir Dinilai Mampu Memajukan Ekonomi Indonesia ke Tingkat Global

Kamis, 07 September 2023 – 16:50 WIB
Menteri BUMN Erick Thohir. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Menteri BUMN Erick Thohir membuka pintu kerja sama BUMN dengan perusahaan swasta dari negara Asia Tenggara dalam sejumlah proyek strategis melalui KTT ASEAN di Jakarta. Erick Thohir melakukan itu untuk membuat ekonomi Indonesia terus maju dan meningkat. 

Melihat hal itu, Direktur Eksekutif Center of Reform on Economics (CORE) Indonesia Mohammad Faisal mengatakan Erick Thohir mampu memajukan ekonomi tanah air ke tingkat global. Hal itu mengingat Erick merupakan tokoh profesional di bidang ekonomi.

BACA JUGA: Jokowi Menjamu, Prabowo & Erick Mesra di Samping Mbak Ani

"Cita-cita Pak Erick Thohir untuk BUMN ini sebetulnya ada bagusnya supaya tidak hanya di domestik, tetapi juga di pasar global yang sangat luas," kata Faisal dalam keterangannya, Kamis (7/9). 

Seperti diketahui, Erick Thohir mengajak negara-negara di Asia Tenggara dan Indo-Pasifik untuk bersama-sama meningkatkan kolaborasi dalam menghadapi situasi dan tantangan ekonomi global. 

BACA JUGA: Presiden Jokowi Mengapresiasi Keberhasilan Erick Thohir Memimpin Kementerian BUMN

Dalam kerja sama ini, Erick Thohir akan membangun data center menjadi prioritas lantaran potensi ekonomi digital yang dimiliki Indonesia. 

Tentu ini tidak lepas dari peran PT Dayamitra Telekomunikasi Tbk yang bergerak di bidang infrastruktur telekomunikasi. 

BACA JUGA: Pengamat Menilai Erick Thohir menjadi Penutup Kelemahan Prabowo di Pilpres 2024

Upaya tersebut merupakan salah satu bentuk komitmen pemerintah mengoptimalkan pasar yang dimiliki negara agar bisa membuat Indonesia menjadi pemain yang bisa bersaing di skala global.

Lebih lanjut, Faisal menjelaskan Erick sudah memiliki segudang pengalaman dalam bekerja sama dengan pihak luar terkait ekonomi. 

"Kalau melihat BUMN saat ini yang sudah go internasional yang masuk daftar perusahaan multinasional maupun global itu banyak, seperti Pertamina dan Telkom," ungkap Faisal. (boy/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler