jpnn.com, ALOR SETAR - Duet Mohammad Ahsan dan Angga Pratama menyumbang poin buat Indonesia dalam final Badminton Asia Team Championships 2018 melawan Tiongkok, di Alor Setar, Minggu (11/2) malam.
Ahsan/Angga menang di partai kedua dengan menundukkan He Jiting/Tan Qiang 21-19, 21-18.
BACA JUGA: Saat Tertinggal 13-18, Jonatan Teringat Perjuangan Firman
(Baca: Yes! Ahsan/Angga Menang Mudah Atas Ganda Tiongkok)
“Pertama kami mengucap syukur bisa menyumbang angka, semoga partai selanjutnya bisa menang lagi. Kami apresiasi perjuangan Jonatan Christie (di partai pertam) yang dari ketinggalan bisa menang, perjuangannya luar biasa, jadi kami termotivasi. Dia nggak mau kalah, kami juga enggak mau kalah, kami habis-habisan juga,” kata Ahsan seperti dikutip dari Badminton Indonesia.
BACA JUGA: Yes! Ahsan/Angga Menang Mudah Atas Ganda Tiongkok
“Tadi kami berusaha unggul di bola-bola depan dan bermain sabar, tidak terburu-buru. Kami tetap mengontrol pertandingan jadi lebih tenang,” tambah Angga.
Ahsan mengaku, perasaan tegang memang ada. Namun dia berusaha rileks. "Final pasti ada rasa tegang. Saya juga enggak mau kalau tegang nanti Angga kebawa. Sebaliknya, Angga juga harus ngasih tahu saya,” kata Ahsan. (adk/jpnn)
BACA JUGA: Jonatan Christie Memang Luar Biasa! Indonesia 1, Tiongkok 0
BACA ARTIKEL LAINNYA... Jelang Lawan Tiongkok di Final, Tim Indonesia Heboh...
Redaktur & Reporter : Adek