Melihat Ronaldo dan Mbappe gagal di EURO 2020, Pelatih Hungaria Meledek Keduanya, Bilang Begini

Rabu, 30 Juni 2021 – 22:07 WIB
Cristiano Ronaldo tertunduk lesu usai Portugal dikalahkan Belgia. Foto: (REUTERS/Thanassis Stavrakis)

jpnn.com, BUDAPEST - Pelatih Hungaria Marco Rossi meledek Cristiano Ronaldo, Kylian Mbappe, hingga Manuel Neuer setelah negara mereka bertiga, yakni Portugal, Prancis, dan Jerman gagal melewati 16 besar EURO 2020.

Seperti diketahui, ketiga negara tersebut sama-sama gagal melangkah ke perempat final di turnamen antarnegara Eropa itu.

BACA JUGA: Asyik! Usai Kalahkan Jerman, Pemain Inggris Boleh Ketemu Keluarga dan Pacarnya

Les Bleus -julukan Timnas Prancis- menyerah dari Swiss lewat lewat drama adu penalti, sedangkan Portugal harus mengakui keunggulan Belgia 0-1.

Sementara Der Panzer -julukan Timnas Jerman- tak berkutik ditangan Inggris usai takluk 0-2.

BACA JUGA: Jadi Pencetak Gol Inggris Lawan Jerman, Sterling Malah Puji Dua Rekannya Ini

Timnas Hungaria asuhan Marco Rossi memang pernah tergabung dalam grup "neraka" EURO 2020 yang berisikan Prancis, Portugal, dan Jerman.

Sang pelatih mungkin masih menyimpan rasa jengkel dengan Portugal karena tim asuhannya dibantai dengan skor 0-3 pada laga pembuka EURO 2020.

Namun, Hungaria mampu bangkit di pertandingan berikutnya dengan menahan juara Piala Dunia 2018, yaitu Prancis dengan skor 1-1.

Bahkan di laga terakhir fase grup, Magical Magyars -julukan Timnas Hungaria- hampir mengeliminasi Jerman di babak ini andai Leon Goretzka tak mencetak gol penyeimbang di menit 84' pada laga yang berakhir dengan skor 2-2.

Melihat tiga negara tersebut tersingkir, Marco Rossi menuliskan sebuah pesan candaan di instagram yang berbunyi "Sampai jumpa di Pantai," dilatar belakangi gambar Ronaldo, Mbappe, dan Manuel Neuer yang sedang membawa koper.(footballitalia/mcr15/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler