Menang 7-0, Super-Liverpool Catat Banyak Rekor di Anfield

Kamis, 07 Desember 2017 – 08:46 WIB
Skuat Liverpool merayakan gol. Foto: liverpoolfc

jpnn.com, LIVERPOOL - Stadion Anfield menjadi saksi keperkasaan Liverpool di laga pemungkas Grup E Liga Champions, Kamis (7/12) dini hari. Hanya butuh hasil imbang untuk lolos ke 16 Besar, Liverpool malah mengamuk, membantai tamunya Spartak Moscow dengan skor 7-0.

The Reds unggul 3-0 saat duel baru berdurasi 19 menit. Phillippe Coutinho mencetak gol di menit ke-3 detik ke-51 dari eksekusi penalti. OptaJoe mencatat, gol tersebut adalah rekor baru, gol tercepat yang terjadi di Anfiled saat tuan rumah menggelar laga Liga Champions.

BACA JUGA: Dokter Cantik Spartak Moscow Larang Pemain Berhubungan Badan

Coutinho menambah keunggulan timnya di menit ke-15, sebelum Roberto Firmino membuat skor menjadi 3-0 di menit ke-19.

Di babak kedua, Sadio Mane menyemarakkan pesta dengan golnya di menit ke-47. Tiga menit berselang, Coutinho membukukan hat-trick di menit ke-50. Rekor baru lagi! Ini adalah trigol pertama Coutinho untuk Liverpool di semua kompetisi.

BACA JUGA: Ronaldo Buru Rekor Kesempurnaan Gol di Grup Liga Champions

Mane tak mau ketinggalan. Bintang asal Senegal itu mencatat brace-nya pada menit ke-76, membuat skor menjadi 6-0.

Mohamed Salah yang tampil cemerlang di laga ini menyempurnakannya dengan sebiji gol, yang dia bukukan di menit ke-86. Ini adalah gol ke-18 Salah untuk Liverpool di semua kompetisi, dan tercatat sebagai pemain dari Liga Premier tersubur sejauh ini.

BACA JUGA: Jurgen Klopp: Menang dari Spartak Harga Mati Buat Liverpool

Skor 7-0 bertahan hingga wasit asal Polandia Szymon Marciniak meniup peluit tanda bentrok selesai.

Tujuh gol ke gawang Spartak membuat Liverpool mengoleksi 23 gol dalam enam laga fase grup, hanya kurang dua gol dari Paris Saint-Germain yang paling galak selama kualifikasi grup.

Namun, jumlah gol Liverpool tersebut cukup membuat rekor baru lagi, gol terbanyak yang diciptakan klub Inggris selama kampanye grup Liga Champions.

Pesta di Anfield ini membuat Liverpool menjuarai Grup E dengan 12 poin hasil tiga kali menang dan tiga kali imbang. Liverpool lolos ke 16 Besar ditemani Sevilla sebagai runner up. Sementara Spartak Moscow sebagai peringkat ketiga, harus puas tercampak ke Liga Europa.

Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp tak segan mengumbar pujian kepada timnya. "Saya tahu ini tidak mudah buat pemain. Di bench, saya dan asisten saya sempat bicara 'wow, bagaimana ini bisa terjadi'. Saya tidak banyak melihat tim yang kalah 0-7," kata Klopp di laman resmi klub.

"Saat kami sudah unggul 3-0, 4-0, 5-0, saya melihat para pemain masih ingin bermain sepak bola, mecari gol. Saya harap kami bisa mempertahankan level kami malam ini. Ini adalah hasil yang luar biasa," pungkas Klopp. (adk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Conte: Chelsea Tak Perlu Takut sama PSG atau Barcelona


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler