Denmark Open Superseries Premier

Menang di Derby Indonesia, Marcus/Kevin Catat Rekor Hebat

Sabtu, 21 Oktober 2017 – 22:32 WIB
Marcus Fernaldi dan Kevin Sanjaya. Foto: Badminton Indonesia

jpnn.com, ODENSE - Ganda putra peringkat satu dunia Marcus Fernaldi dan Kevin Sanjaya menjadi pemenang Derby Indonesia di semifinal Denmark Open superseries premier 2017.

Pada pertandingan di Odense Sports Park, Sabtu (21/10) malam WIB, Duo Minions (julukan Marcus/Kevin dari penggemarnya) mengalahkan rekan sesama pelatnas Angga Pratama dan Ricky Karanda Suwardi.

BACA JUGA: Dipukul Duet Kidal dari Hong Kong, Owi/Butet Gagal ke Final

Marcus/Kevin menang atas Angga/Ricky 21-18, 21-11 dalam durasi 34 menit (sumber statistik BWF). Meski sama-sama Merah Putih, duel kedua ganda ini berlangsung sengit, sering mengundang decak kagum penonton.

Kemenangan ini membuat Marcus/Kevin melanjutkan dominasi mereka atas Angga/Ricky menjadi 5-0.

BACA JUGA: Jadwal Semifinal Denmark Open Sore Ini

Di final besok, Marcus/Kevin akan berhadapan dengan ganda Tiongkok Liu Cheng/Zhang Nan yang di semifinal menyingkirkan unggulan pertama sekaligus pemain kesayangan Denmark, Mathias Boe/Carsten Mogensen.

Sebelum memukul Mathias/Carsten, Liu/Zhang juga mengalahkan ganda papan atas lainnya, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang).

BACA JUGA: Marcus/Kevin Ketemu Angga/Ricky di Semifinal Denmark Open

Duel Marcus/Kevin versus Liu/Zhang ini adalah pertemuan ketiga mereka. Rekor sementara 2-0 untuk Duo Minions.

Buat Marcus/Kevin, melaju final Denmark Open superseries premier ini membuat mereka mencatat rekor fantastis di nomor ganda putra. Marcus/Kevin kini telah menorehkan enam kali final superseries tahun ini.

Sebelum Denmark Open, Marcus/Kevin sudah mencatat lima final superseries yakni di All England superseries premier (juara), India Open superseries (juara), Malaysia Open superseries premier (juara), Korea Open superseries (runner up) dan Japan Open superseries (juara).

Sementara buat Liu/Zhang, ini adalah final pertama di ajang sekelas superseries. Namun pantas dicatat, Liu/Zhang yang kini menjabat sebagai peringkat lima dunia adalah juara di Kejuaraan Dunia BWF 2017 di Glasgow. Merekalah penyandang predikat Juara Dunia 2017. (adk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Perkasanya Angga/Ricky saat Hajar Ganda Terbaik Tiongkok


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler