jpnn.com, JAKARTA - Wuling Motors mengumumkan pemenang dari kompetisi desain grafis "Your Art Your Icon" pada mobil listrik BinguoEV.
Kompetisi hasil kolaborasi Wuling dengan Jakarta Illustration & Creative Arts Fair (JICAF) telah dimulai pada Desember 2024 lalu.
BACA JUGA: IIMS 2025, Wuling Tebar Promo Menguntungkan
Kompetisi tersebut merupakan wadah bagi desainer dan seniman Indonesia untuk mengekspresikan ide kreatif mereka, dalam bentuk karya seni yang diaplikasikan pada eksterior BinguoEV.
Pengumuman pemenang kompetisi dilakukan di booth Wuling, Hall D2, di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025, JIEXPO Kemayoran, Senin (17/2).
BACA JUGA: IIMS 2025, Wuling Motors Merilis New Cloud EV dan Air ev
Pemenang utama yang mendapatkan satu unit Wuling BinguoEV ialah Mafazi Qisti Sitepu.
BinguoEV yang diberikan juga sudah diaplikasikan desain livery karya sang pemenang.
BACA JUGA: Beli Mobil Listrik Wuling BinguoEV Pada Februari, Bisa Dapat Harga 50 Persen
Juara kedua direbut oleh Sigit Ezra, yang menerima hadiah MacBook Pro M3.
Kemudian juara ketiga ialah Bethania Brigitta, yang dihadiahi iPad Pro M4.
Sebelumnya, Wuling dan JICAF mulai mengumpulkan submission dan roadshow ke empat kota besar di Indonesia, yaitu Surabaya, Solo, Bandung, dan Jakarta.
Tercatat lebih dari 1.000 peserta mengirimkan berbagai desain kreatifnya untuk eksterior BinguoEV.
“Yang saya cari adalah bagaimana teman-teman illustrator memanfaatkan bidang BinguoEV secara maksimal."
"Kalau biasanya lomba itu 2 dimensi, untuk kompetisi kali ini tiga dimensi, ada empat sisi, bahkan sampai atap dan juga objek roda,” ungkap Co-Founder JICAF Sunny Gho. (rdo/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Wuling Merilis Mobil Listrik Mungil Serbaguna, Harga Rp 100 Jutaan
Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha