Menang Tipis, City Amankan Posisi Kedua

Minggu, 28 April 2013 – 04:08 WIB
MANCHESTER—Gelar juara Liga Inggris musim ini memang sudah diklaim oleh Manchester United  (MU). Namun tiga posisi di bawahnya kini dalam proses perebutan untuk mengamankan tiga tempat di Liga Champions Eropa musim depan.

Dalam misi tersebut Manchester City memburu hasil penuh saat menjamu West Ham United di etihad stadium, sabtu (27/4) malam. Hasilnya City mengemas tiga angka setelah menang tipis 2-1 atas tim papan tengah itu. City kini kokoh di posisi kedua dengan 71 poin.

Poin ini  menjauhkan skuat asuhan Roberto Mancini tersebut  dari kejaran Arsenal yang terus mengancam di posisi ke tiga dengan 63 angka dengan 34 laga. Selain itu tiga tim asal London lainnya masih mungkin masuk ke empat besar mengingat tipisnya selisih poin diantara mereka. Yakni Chelsea dan Tottenham Hotspur posisi empat dengan 62 poin. Demikian halnya Everton masih mungkin menyodok masuk karena mengoleksi  59 angka.

Dalam laga tersebut City yang tampil dominan sejak awal babak pertama tak mudah menyarangkan bola ke jala The Hammers—julukan West Ham.
Namun demikian kesabaran tuan rumah dalam membangun serangan hasilnya membuahkan hasil saat laga memasuki menit ke 28.

Berawal dari kerjasama satu dua  Samir Nasri dan David Silva membuat gelandang Prancis tersebut mampu memberikan umpan kepada Sergio Aguero. Bintang timnas Argentinan ini langsung menjebloskan bola dari jarak dekat ke gawang Jussi Jaaskelainen. Skor 1-0 membuat City unggul hingga turun minum.

Memasuki babak kedua penguasaan tuan rumah tidak sedominan babak pertama mengingat bangkitnnya lawan setelah masa jeda. Hasilnya jual beli serangan tak terhindarkan. Namun demikian City akhirnya berhasil menggandakan skor menjadi 2-0 di menit 83, lewat gol indah Yaya Toure.

Saat laga sepertinya akan berakhir dengan kemenangan bersih bagi tuan rumah West Ham berhasil mencetak gol di masa injury Time. Gol ini lahir dari tendangan penyerang jangkung Andy Carroll  di menit ke 94. Skor 2-1 bertahan hingga laga usai.(zul/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Madrid Kalah, Barca Juara

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler